Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH AKSELERASI TRANFORMASI DIGITAL SEBAGAI BAGIAN DARI ULTIMATE SERVICE TERHADAP KEPUASAN NASABAH BSI AREA PEKANBARU

VANNY VANESSA, VV (2022) PENGARUH AKSELERASI TRANFORMASI DIGITAL SEBAGAI BAGIAN DARI ULTIMATE SERVICE TERHADAP KEPUASAN NASABAH BSI AREA PEKANBARU. Thesis thesis, UIN SUSKA RIAU.

[img]
Preview
Text
TESIS LENGKAP vany.pdf

Download (6MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV Vany.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Transformasi digital di sektor perbankan adalah suatu keniscayaan. Selama beberapa tahun belakangan ini, tuntutan akselerasi digital semakin mengemuka didorong perubahan ekspektasi publik akan layanan keuangan yang cepat, efisien, dan aman serta dapat dilakukan dari mana saja. Kondisi demikian mengharuskan perbankan untuk menempatkan transformasi digital sebagai prioritas dan salah satu strategi dalam upaya peningkatan daya saing Bank. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Akselerasi Transformasi Digital sebagai bagian dari Ultimate Service terhadap kepuasan nasabah BSI Area Pekanbaru. Metode penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif. Peneliti menggunakan teknik pengambilan sampling yaitu Accidental sampling berjumlah 119 sampel dari populasi 430.845 yang merupakan nasabah Bank Syariah Indonesia Area Pekanbaru. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan menggunakan beberapa variabel saja dari objek yang diteliti yaitu People, Service Process, Pemises/Physics dan Business Contributions. Hasil penelitian ini People, Service Process dan Business Contributions berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah sedangkan , Pemises/Physics Premises tidak berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Nasabah. Secara simultan variable People, Service Process, Pemises/Physics dan Business Contributions memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah yaitu sebesar 84,32% sehingga dapat disimpulkan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah di Bank BSI Area Pekanbaru.

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: 000 Karya Umum > 001 Ilmu Pengetahuan
000 Karya Umum
Divisions: Program Pascasarjana > S2 > Ekonomi Syariah
Depositing User: pps -
Date Deposited: 27 Jul 2022 00:27
Last Modified: 27 Jul 2022 00:27
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/62306

Actions (login required)

View Item View Item