Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

ANALISIS PENERAPAN AKUNTANSI MURABAHAH DI TENGAH PANDEMIC COVID-19 BERDASARKAN PSAK 102 (Revisi 2019), ISAK 101 DAN ISAK 102 PADA BAITUL MAAL WAT TAMWIL ISLAM ABDURRAB PEKANBARU

HERDI SAPUTRA, - (2022) ANALISIS PENERAPAN AKUNTANSI MURABAHAH DI TENGAH PANDEMIC COVID-19 BERDASARKAN PSAK 102 (Revisi 2019), ISAK 101 DAN ISAK 102 PADA BAITUL MAAL WAT TAMWIL ISLAM ABDURRAB PEKANBARU. Skripsi thesis, UIN SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN PENELITIAN)
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN PENELITIAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (914kB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI BAB IV.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK ANALISIS PENERAPAN AKUNTANSI MURABAHAH DI TENGAH PANDEMIC COVID -19 BERDASARKAN PSAK 102 (Revisi 2019), ISAK 101 dan ISAK 102 PADA BAITUL MAAL WAT TAMWIL ISLAM ABDURRAB PEKANBARU Oleh: Herdi Saputra NIM: 11673102216 Perkembangan industri keuangan syariah di Indonesia memiliki potensi untuk terus tumbuh dan berkembang, salah satu industri keuangan syariah selain perbankan syariah yang mengalami perkembangan yang cukup singnifikan adalah baitul maal wat tamwil. Produk unggulan dari BMT Islam Abdurrab Pekanbaru yaitu pembiayaan murabahah. Ketentuan PSAK dan ISAK untuk akad murabahah, yaitu PSAK 102: Akuntansi Murabahah (revisi 2019), ISAK 101: Pengakuan Pendapatan Murabahah Tangguh Tanpa Risiko Signifikan Terkait Kepemilikan Persediaan, dan ISAK 102: Penurunan Nilai Piutang Murabahah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana BMT Islam Abdurrab Pekanbaru dalam menerapkan perlakuan akuntansi murabahah dan pencatatan akuntansi murabahah apakah telah sesuai dengan PSAK 102. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif sebagai dasar penulisan bersifat deskripstif analisis yaitu membandingkan teori dengan praktek. Dengan teknik pengumpulan data menggunakan penelitian lapangan yaitu wawancara dan dokumentasi serta menggunakan studi kepustakaan. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan pada BMT Islam Abdurrab Pekanbaru, penerapan perlakuan akuntansi murabahah yang diterapkan BMT Islam Abdurrab Pekanbaru belum sepenuhnya sesuai dengan PSAK 102, ISAK 101 dan ISAK 102, dimana ketika terjadi penurunan aset murabahah BMT Islam Abdurrab Pekanbaru tidak mengakuinya sebagai beban dan mengurangi nilai asset, tidak memberikan potongan pelunasan piutang murabahah kepada nasabah yang melunasi kewajiban lebih awal dari yang diperjanjijakan, mengabungkan kewajiban dengan dana syirkah temporer, memasukkan dana zakat ke dalam laporan neraca, tidak membuat laporan sumber dan penggunaan dana kebajikan melainkan memasukkan laporan sumber dan penggunaan dana kebajikan (infaq dan sodakoh) pada laporan neraca dan memasukkan dana wakaf dalam neraca dengan akun simpanan pokok khusus. Kata Kunci: Lembaga Keuangan Syariah, Akuntansi Murabahah, PSAK 102, ISAK 101 dan ISAK 102

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Akuntansi
Depositing User: fekon -
Date Deposited: 26 Jul 2022 07:40
Last Modified: 26 Jul 2022 07:40
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/62115

Actions (login required)

View Item View Item