Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

HUBUNGAN DUKUNGAN SOSIAL PEER GROUP DAN KONTROL DIRI DENGAN KEPATUHAN TERHADAP NORMA SOSIAL

Sri Puji Astuti (2014) HUBUNGAN DUKUNGAN SOSIAL PEER GROUP DAN KONTROL DIRI DENGAN KEPATUHAN TERHADAP NORMA SOSIAL. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Sarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
FM.pdf

Download (93kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (48kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (95kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (69kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (78kB)
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (19kB) | Preview
[img]
Preview
Text
EM.pdf

Download (33kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dan menjelaskan hubungan dukungan sosial peer group dan kontrol diri dengan kepatuhan terhadap norma sosial pada mahasiswa yang berdomisili di RW.14 Kelurahan Simpang Baru Kecamatan Tampan kota Pekanbaru. Dalam penelitian ini, sampel yang akan diteliti adalah mahasiswa-mahasiswi dari berbagai institusi Perguruan Tinggi yang berdomisili di RW.14 Kelurahan Simpang Baru Kecamatan Tampan kota Pekanbaru yang berjumlah 172 orang. Metode pengambilan data menggunakan skala dukungan sosial peer group, skala kontrol diri dan skala kepatuhan. Metode analisis data menggunakan teknik analisis regresi ganda. Pada penelitian ini hubungan kontrol diri dengan kepatuhan terhadap norma sosial koefisien korelasinya adalah 0,770 dan signifikansinya 0,000 lebih kecil dari 0,05 berarti ada korelasi. Kemudian hubungan dukungan sosial peer group dengan kepatuhan terhadap norma sosial koefisien korelasinya adalah 0,582 dengan signifikansinya 0,000 lebih kecil dari 0,05 yang berarti ada korelasi. Analisis regresi ganda pada tabel anova diperoleh signifikansi sebesar 0,000 lebih kecil dari 0,05, artinya variabel dukungan sosial peer group dan kontrol diri secara bersama-sama berhubungan dengan kepatuhan terhadap norma sosial. Berdasarkan hasil analisis data penelitian dapat disimpulkan bahwa ada hubungan yang positif antara dukungan sosial peer group dengan kepatuhan terhadap norma sosial, dan ada hubungan yang positif antara kontrol diri dengan kepatuhan terhadap norma sosial, serta ada hubungan antara dukungan sosial peer group dan kontrol diri dengan kepatuhan terhadap norma sosial pada mahasiswa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 100 Filsafat dan Psikologi > 150 Psikologi
Divisions: Fakultas Psikologi > Bagian Psikologi Klinis dan Agama
Depositing User: Feni Marti Adhenova
Date Deposited: 05 Aug 2016 02:56
Last Modified: 05 Aug 2016 02:56
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/6204

Actions (login required)

View Item View Item