Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

KONTROVERSI KONTRASEPSI VASEKTOMI (Analisis Maqashid AL-Syari'ah pada Masyarakat Kecamatan Siak Kecil Kabupaten Bengkalis)

ZULKIFLI, ZL (2022) KONTROVERSI KONTRASEPSI VASEKTOMI (Analisis Maqashid AL-Syari'ah pada Masyarakat Kecamatan Siak Kecil Kabupaten Bengkalis). Thesis thesis, UIN SUSKA RIAU.

[img]
Preview
Text
TESIS ZULKIFLI BAB 1235 REV.pdf

Download (15MB) | Preview
[img]
Preview
Text
TESIS ZULKIFLI BAB IV.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Vasektomi merupakan kontrasepsi yang dianggap sangat efesien secara medis. Namun fakta dilapangan minat masyarakat masih sedikit. Salah satu faktornya adalah masih ada kontroversi hukum tentang kehalalan dari KB ini. Majlis ulama Indonesia (MUI) sendiri sampai empat kali mengeluarkan fatwa hukum terkait persoalan ini. Pertama, tahun 1979, kontrasepsi vasektomi hukumnya haram mutlaq; Kedua, tahun 1983, hukum vasektomi masih haram; Ketiga, pada Januari 2009, MUI menyatakan vasektomi hukumnya tetap haram; Keempat, MUI menyatakan vasektomi hukumnya tidak haram secara mutlak, tapi memiliki beberapa pengecualian. Meskipun begitu, di Kecamatan Siak Kecik Kabupaten Siak, menunjukkan gejala peningkatan jumlah yang mengikuti KB Vasektomi ini. Oleh karena itu, penelitian ini ingin menganalisis dan memahami; pelaksanaan KB Vasektomi pada keluarga di Kecamatan Siak Kecil Kabupaten Bengkalis; faktor-faktor yang mempengaruhi pelaksanaan KB Vasektomi pada keluarga di Kecamatan Siak Kecil Kabupaten Bengkalis; dan pandangan maqâshid al-syarî’ah terhadap praktik KB Vasektomi pada Masyarakat Kecamatan Siak Kecil Kabupaten Bengkalis; Penelitian ini adalah penelitian kualitatif, dengan analisis dan pengolahan datanya menggunakan metode deskriptif. Data diambil berdasarkan data utama (primer) dan data pendukung (skunder). Data primer adalah data yang diambil langsung dari beberapa bidan atau dokter ahli KB Vasektomi dan mereka yang melakukan praktik KB Vasektomi, sementara data sekunder adalah data yang diambil melalui bahan bacaan seperti buku-buku teks, serta data yang diperoleh dari perpustakaan, dokumentasi yang berkaitan dengan masalah penelitian. Setelah diperoleh data, maka dianalisis dengan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; Pertama, Pelaksanaan KB Vasektomi pada keluarga di Kecamatan Siak Kecil Kabupaten Bengkalis, secara medis dibolehkan dengan syarat dan ketentuan serta prosedur yang berlaku, atau diperbolehkannya karena dalam kondisi darurat atau hajat, serta memperhatikan hal-hal yang harus dilakukan sebelum dan sesudah menggunakan vasektomi; Kedua, beberapa faktor yang yang mempengaruhi pelaksanaan KB Vasektomi pada keluarga di Kecamatan Siak Kecil Kabupaten Bengkalis, antara lain sebagai berikut: Faktor Ekonomi; Faktor Informasi; Faktor Kemudahan Akses Pelayanan; d). Faktor Dukungan Istri; Faktor Kesehatan; dan Ketiga, Kontrasepsi vasektomi boleh, ketika motif benar, mendatangkan manfaat mu’tabaroh dan tidak menimbulkan dampak negatif, serta dilakukan dengan teknik operasi yang dibetulkan oleh syari’at. Sedangkan yang tidak diperbolehkan adalah vasektomi yang dilakukan dengan motif takut miskin, biaya murah/gratis, menimbulkan dampak negatif yang fatal serta dilakukan dengan teknik operasi yang tidak dibetulkan oleh syari’at

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: 000 Karya Umum > 001 Ilmu Pengetahuan
000 Karya Umum
Divisions: Program Pascasarjana > S2 > Hukum Keluarga
Depositing User: pps -
Date Deposited: 22 Jul 2022 03:30
Last Modified: 22 Jul 2022 03:30
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/61592

Actions (login required)

View Item View Item