Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH HARGA DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK MINUMAN MEREK “ALFAMART” CABANG SUTOMO KOTA SIAK DITINJAU DARI EKONOMI ISLAM

PITRI KURNIA, - (2022) PENGARUH HARGA DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK MINUMAN MEREK “ALFAMART” CABANG SUTOMO KOTA SIAK DITINJAU DARI EKONOMI ISLAM. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (833kB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI PITRI KURNIA.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Pitri Kurnia, (2022): Pengaruh Harga Dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Produk Minuman ”Alfamart” Cabang Sutomo Kota Siak Ditinjau Dari Ekonomi Islam Penelitian berlatar belakang Keputusan Pembelian terhadap Pengaruh harga dan Promosi terhadap Keputusan Pembelian Produk Minuman Merek “Alfamart” Cabang Sutomo Kota Siak ditinjau dari ekonomi Islam. Rumusan masalah penelitian ini adalah Apakah Harga dan Promosi berpengaruh terhadap keputusan Pembelian Produk Minuman Merek ‘Alfamart”, Bagaimana Praktik Ekonomi Islam Tentang Harga, Promosi,Keputusan Pembelian Produk Minuman Merek ‘Alfamart”. Tujuan Penelitian ini Untuk Mengetahui Harga dan Promosi berpengaruh terhadap keputusan Pembelian Produk Minuman Merek ‘Alfamart”, Untuk Mengetahui Praktik Ekonomi Islam Tentang Harga, Promosi, Keputusan Pembelian Produk Minuman Merek ‘Alfamart”. Penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kuantitatif yang berlokasi di Alfamart Cabang Sutomo Kota Siak. Dengan populasi penelitian mengacu pada seluruh pelanggan Alfamart Cabang Sutomo Kota Siak selama penelitian dilaksanakan, yang mana populasi pada penelitian ini jumlahnya tidak terhingga atau tidak diketahui, dengan teknik pengambilan sampel menggunakan menggunakan metode non-probability Sampling dimana teknik pengambilan sampel ini berdasarkan kebetulan, yaitu siapa saja yang secara kebetulan bertemu dengan peneliti dapat digunakan sebagai sampel dengan jumlah sampel yang mengisi kuisioner ini adalah 96 responden. Dengan metode pengumpulan data observasi, kuisioner, dan studi pustaka. Berdasarkan uji t terdapat pengaruh harga terhadap keputusan pembelian dengan nilai sebesar 0,028 < 0,05 artinya harga terhadap keputusan pembelian menjelaskan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara harga terhadap Keputusan Pembelian. Dan terdapat pengaruh promosi terhadap Keputusan Pembelian dengan nilai sebesar 0,000 < 0,05 artinya Promosi terhadap Keputusan Pembelian menjelaskan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara Promosi terhadap Keputusan Pembelian. Uji koefisien determinasimenggunakan nilai R square diperoleh sebesar 0,230 atau (23,0%) hal ini menunjukkan bahwa pengaruh variabel bebas harga dan promosi terhadap Keputusan Pembelian sebesar 23,0%. Sedangkan sisanya yaitu sebesar 77 % dipengaruhi atau dijelaskan oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini. Tinjauan Ekonomi Islam Mengenai Harga, Promosi Terhadap Keputusan Pembelian harusnya sesuai dengan syariat islam, harus sesuai dengan ketentuan ekonomi islam, karna dari segi harga belum sesuai dengan sharia compliance yang mereflesikan kebenaran, dan dari segi promosi harusnya harga yang dipromosikan harus sesuai dengan di brousur yang disebarkan. Kata Kunci :Keputusan Pembelian, Harga, Promosi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 20 Jul 2022 03:57
Last Modified: 20 Jul 2022 03:57
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/61422

Actions (login required)

View Item View Item