Rahmat Ardiansyah, - (2022) DESIGN ENGINEERING DAN ANALISA EKONOMI PEMBUDIDAYAAN MAGGOT SEBAGAI BAHAN DASAR PEMBUATAN PELET. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
FIX WATERMARK RAHMAT.pdf Download (8MB) | Preview |
|
Text (BAB IV)
BAB IV DAN V FIX.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Rahmat Ardiansyah (2022) : DESIGN ENGINEERING DAN ANALISA EKONOMI PEMBUDIDAYAAN MAGGOT SEBAGAI BAHAN DASAR PEMBUATAN PELET Saat ini sampah menjadi masalah yang dihadapi seluruh negara di dunia. Tidak hanya di negara-negara berkembang, tetapi juga di negara-negara maju. Tanpa disadari sampah semakin lama akan menumpuk dan akan terus bertambah tanpa adanya upaya penanggulangan yang efektif. Untuk mengatasi permasalahan sampah maka dilakukan solusi salah satunya sebagai media pembudidayaan maggot. Maggot merupakan salah satu organisme potensial untuk dapat dimanfaatkan sebagai agen pengurai sampah organik. Selain itu, maggot dapat dijadikan bahan baku alternatif pelet ikan karena maggot memiliki sumber protein hewani dengan kadar protein berkisar antara 30-45%. Untuk melakukan pembudidayaan maggot harus dilakukan secara terus-menerus dan langkah kerja yang tepat. Siklus hidup maggot bisa diproduksi dalam waktu singkat selama 40 hari. Budidaya maggot dapat dimulai dengan pembuatan kandang. Maka dari itu untuk merancang pembuatan kandang digunakan metode design engineering. Selain design engineering ada juga hal yang mendukung untuk budidaya maggot ini yaitu biaya. Dari perhitungan Harga Pokok Produksi dalam proses budidaya maggot didapati bahwa harga pokok produksi maggot sebesar Rp 6.400/kg. Kata Kunci : Design Engineering, HPP, Pelet, Pembudidayaan Maggot
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 620 Ilmu Teknik 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Industri |
Depositing User: | fsains - |
Date Deposited: | 12 Jul 2022 02:28 |
Last Modified: | 12 Jul 2022 02:28 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/61072 |
Actions (login required)
View Item |