Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENINGKATAN KUALITAS KELUARGA MELALUI PROGRAM KAMPUNG KB DI DESA PULAU LAWAS KECAMATAN BANGKINANG KABUPATEN KAMPAR

TASYA MAYA SARI, - (2022) PENINGKATAN KUALITAS KELUARGA MELALUI PROGRAM KAMPUNG KB DI DESA PULAU LAWAS KECAMATAN BANGKINANG KABUPATEN KAMPAR. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN KECUALI BAB V.pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Nama : Tasya Maya Sari NIM : 11740124287 Program Studi : Pengembangan Masyarakat Islam Judul : Peningkatan Kualitas Keluarga Melalui Program Kampung KB di Desa Pulau Lawas Kecamatan Bangkinang Kabupaten Kampar Desa Pulau Lawas adalah Kampung Keluarga Berencana (KB) Percontohan yang ada di Kabupaten Kampar. Kampung KB adalah Program Pemerintah untuk peningkatan kualitas hidup masyarakat. Riset ini bertujuan untuk menjelaskan bagimana Peningkatan Kualitas Keluarga Melalui Program Kampung KB di Desa Pulau Lawas Kecamatan Bangkinang Kabupaten Kampar. Riset ini menggunakan desain metode penelitian kualitatif dengan Teknik pengumpulan datanya melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Wawancara dilakukan terhadap 6 orang informan yang dianggap memiliki well educated terhadap program Kampung KB di Desa Pulau Lawas. Temuan dalam riset ini menunjukan bahwa Program Kampung KB tidak hanya berbicara tentang kontrasepsi, jumlah anak ataupun lainnya. Akan tetapi juga mengenai disegala aspek seperti bidang pendidikan, ekonomi, agama, kesehatan dan lain sebagainya. Selanjutnya, penelitian ini juga menunjukkan bahwa peningkatan kaulaitas keluarga melalui: Pertama, Program Bina Keluarga Balita (BKB). Program BKB yaitu memberikan pengetahuan kepada calon-calon ibu, sosialisasi terkait tumbuh kembang anak, sosialisasi program obata cerpaget dan sosialisasi tentang kesahatan ibu dan anak. Kedua, Program Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Sejahtera (UPPKS) yaitu dengan membina atau mengembangkan usaha-usaha kelompok, mempromosikan, memberikan pelatihan serta memberikan bantuan berupa modal usaha di Desa Pulau Lawas. Kata kunci : Kampung KB, Kualitas Keluarga, BKB, UPPKS

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial, Hubungan Antarpersonal > 302.2 Komunikasi
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 13 Apr 2022 02:02
Last Modified: 13 Apr 2022 02:02
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/59762

Actions (login required)

View Item View Item