Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

IMPLEMENTASI PERAN HUMAS PEMERINTAH PROVINSI SUMATERA BARAT DALAM MEMFASILITASI DUTA DAERAH AJANG LIGA DANGDUT INDONESIA DI INDOSIAR

RANNA SAPHIRA, - (2022) IMPLEMENTASI PERAN HUMAS PEMERINTAH PROVINSI SUMATERA BARAT DALAM MEMFASILITASI DUTA DAERAH AJANG LIGA DANGDUT INDONESIA DI INDOSIAR. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (646kB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI RANNA SAPHIRA.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Nama : Ranna Saphira Jurusan : Ilmu Komunikasi Judul : Implementasi Peran Humas Pemerintah Provinsi Sumatera Barat Dalam Memfasilitasi Duta Daerah Ajang Liga Dangdut Indonesia di Indosiar Humas Pemerintah Provinsi Sumatera Barat berperan penting dalam dukungan untuk duta daerah ajang Liga Dangdut Indonesia di Indosiar. Liga Dangdut Indonesia merupakan acara realitas musik dan ajang pencarian bakatbakat terbesar di Indonesia yang ditayangkan oleh stasiun televisi Indosiar. Riset ini bertujuan untuk mengetahui Implementasi Peran Humas Pemerintah Provinsi Sumatera Barat Dalam Memfasilitasi Duta Daerah Ajang Liga Dangdut Indonesia di Indosiar dengan pendekatan Empat Peran Utama Humas yang dikemukakan oleh Rosady Ruslan yang menggunakan teori Communicator, Relationship, Back Up Management serta Good Image Maker. Riset ini menggunakan desain metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif dan dasar penelitian menggunakan metode survey. Temuan dalam riset ini menunjukan bahwa Program Liga Dangdut Indonesia ini sangat digemari oleh masyarakat terutama Pemerintah Provinsi Sumatera Barat, hal ini dapat dilihat dari sering nya masyarakat serta pemerintah menonton tayangan ini dan mengikutinya setiap hari, yang turut mendukung Acara yang sangat bergengsi ini untuk mencapai tujuan membanggakan Provinsi Sumatera Barat di kanca nasional. Selanjutnya, Manajemen Humas Pemerintah Provinsi Sumatera Barat mempunyai persepsi yang sangat tinggi kepada para duta daerah agar mencapai tujuan yang bisa membanggakan provinsi Sumatera Barat dan memfasilitasinya sebaik mungkin melalui dukungan kepada masyarakat serta media promosi. Kata Kunci : Humas Pemerintah, Duta Daerah, Liga Dangdut Indonesia

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 11 Feb 2022 03:27
Last Modified: 11 Feb 2022 03:27
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/59206

Actions (login required)

View Item View Item