Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

THE INFLUENCE OF USING KAHOOT APPLICATION ON STUDENTS’ VOCABULARY MASTERY AT THE EIGHTH GRADE STUDENTS OF SMP MUHAMMADIYAH 1 PEKANBARU

M. AFDHAL ZIKRI, - (2022) THE INFLUENCE OF USING KAHOOT APPLICATION ON STUDENTS’ VOCABULARY MASTERY AT THE EIGHTH GRADE STUDENTS OF SMP MUHAMMADIYAH 1 PEKANBARU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (819kB)
[img]
Preview
Text
THESIS M. AFDHAL ZIKRI.pdf

Download (12MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK M. Afdhal Zikri, (2021): Pengaruh penggunaan applikasi Kahoot terhadap Penguasaan Kosakata siswa pada kelas 8 di SMP Muhammadiyah 1 Pekanbaru Kosakata merupakan komponen bahasa yang paling penting karena mempengaruhi empat keterampilan berbahasa yaitu mendengarkan, berbicara, membaca dan menulis. Tanpa penguasaan kosakata yang baik akan sangat sulit bagi seorang siswa untuk mempelajari dan meningkatkan kemampuan Bahasa Inggrisnya. Namun belajar dan menguasai kosakata bukanlah hal yang mudah. Siswa-siswa seringkali terkendala untuk menghafal dan memaknai kosakata yang sangat banyak. Untuk mengatasi hal ini, siswa membutuhkan media untuk meningkatkan penguasaan kosakata mereka. Hal ini juga didukung di era baru ini, dimana kemajuan teknologi berkembang pesat. Salah satu software atau situs terkenal yang menggunakan game untuk belajar bahasa asing adalah aplikasi Kahoot. Dengan platform pembelajaran berbasis game, Kahoot dapat membantu siswa untuk meningkatkan penguasaan kosakata mereka. Berdasarkan latar belakang tersebut, peneliti melakukan penelitian untuk mengetahui pengaruh penggunaan aplikasi Kahoot terhadap penguasaan kosakata siswa pada kelas 8 di SMP Muhammadiyah 1 Pekanbaru. Penelitian ini adalah penelitian experiment. Desain penelitian ini adalah pre-experimental one group pre-test post-test. Penelitian ini dilakukan pada bulan Oktober sampai November pada tahun 2021. Penelitian bertempat di SMP Muhammadiyah 1 Pekanbaru. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas 8 SMP Muhammadiyah 1 Pekanbaru. Jumlah total populasi adalah 151 siswa, sedangkan untuk pemilihan sampel, peneliti menggunakan teknik Purposive sampling. Sampel penelitian terdiri dari 30 siswa. Dalam pengumpulan data peneliti menggunakan test pilihan ganda. Hasil test tersebut diolah secara statistikal menggunakan aplikasi SPSS versi 20. Untuk mengetahui pengaruh penggunaan aplikasi Kahoot terhadap penguasaan kosakata, peneliti menggunakan paired sample T-test melalui program SPSS versi 20. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa nilai signifikansi adalah 0.000 dimana nilai tersebut lebih rendah dari pada nilai 0.05 (nilai sig = 0.000 < 0.05). Itu menunjukkan bahwa Ha diterima sedangkan Ho ditolak. Bisa disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan dari menggunakan applikasi Kahoot terhadap penguasaan kosakata siswa pada kelas 8 di SMP Muhammadiyah 1 Pekanbaru.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Bahasa Inggris
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 03 Feb 2022 06:55
Last Modified: 03 Feb 2022 06:55
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/59054

Actions (login required)

View Item View Item