Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PROSES TRANSISI LEMBAGA PENYIARAN PUBLIK (LPP) TVRI RIAU MENUJU PENYIARAN DIGITAL DI PROVINSI RIAU

SELVINA HERLINDA, - (2021) PROSES TRANSISI LEMBAGA PENYIARAN PUBLIK (LPP) TVRI RIAU MENUJU PENYIARAN DIGITAL DI PROVINSI RIAU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (855kB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI SELVINA HERLINDA.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Nama : Selvina Herlinda Jurusan : Ilmu Komunikasi Judul : Proses Transisi Lembaga Penyiar Publik (LPP) TVRI RIAU Menuju Penyiaran Digital Di Provinsi Riau Penelitian ini bertujuan untuk membahas mengenai Proses Transisi Lembaga Penyiaran Publik (LPP) TVRI Riau Menuju Penyiaran Digital Di Provinsi Riau. Tujuan dilakukan penelitian untuk mengetahui proses terjadinya transisi yang ada di TVRI Riau. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Teknik dalam pengumpulan data adalah hasil observasi lapangan, wawancara, dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini berjumlah empat orang yaitu Kepala LPP TVRI Riau, Kepala Seksi Program & PNG Usaha, Kepala Seksi Teknik, dan Kepala Sub Seksi Teknik Transmisi. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan ini adalah dimana pada masa transisi yang sinyal analog dari digital dipancarkan secara bersamaan yang dikenal dengan masa simulcast. Tujuan masa transisi TVRI mulai melakukan persiapan peralihan ke siaran digital. pada periode ini masyarakat juga bisa melihat perbedaan kualitas siaran analog dan digital. dengan melakukan perencanaan penyelenggara penyiaran digital, hambatan dalam proses penyiaran digital, pengawasan dan evaluasi penyiaran. Dalam hal ini kominfo berharap TVRI Riau bisa memajukan, serta meningkatkan kualitas siaran TV digital. Kata kunci : Proses Transisi, Penyiaran Digital

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 28 Jan 2022 04:32
Last Modified: 28 Jan 2022 04:32
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/58813

Actions (login required)

View Item View Item