Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

IMPLEMENTASI PROGRAM DISTRIBUSI ZAKAT PEKANBARU MAKMUR DALAM MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN MUSTAHIQ DITINJAU MENURUT EKONOMI SYARIAH (Studi BAZNAS Kota Pekanbaru)

ROIHAN FAJRUL AMIR, - (2021) IMPLEMENTASI PROGRAM DISTRIBUSI ZAKAT PEKANBARU MAKMUR DALAM MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN MUSTAHIQ DITINJAU MENURUT EKONOMI SYARIAH (Studi BAZNAS Kota Pekanbaru). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (784kB)
[img]
Preview
Text
Skripsi Roihan Fajrul Amir.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Roihan Fajrul Amir (2021): Implementasi Program Distribusi Zakat Pekanbaru Makmur Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Mustahiq Ditinjau Menurut Ekonomi Syariah (Studi BAZNAS Kota Pekanbaru) Zakat memiliki potensi yang besar untuk membantu perekonomian umat islam. Zakat tidak hanya berperan dalam beribadah saja dalam menegakkan syariat Allah SWT, tetapi zakat juga bermakna sosial dan ekonomi, dimana sosial dan ekonomi diharapkan bisa mengatasi masalah kemiskinan dan kesenjangan sosial. Untuk mewujudkan fungsi zakat yang baik maka dibentuklah Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) setiap Propinsi bankan Kabupaten/Kota di seluruh indonesia. BAZNAS Kota Pekanbaru merupakan salah satu pengelola zakat yang berada di Kota Pekanbaru Propinsi Riau. BAZNAS Kota Pekanbaru berperan aktif dalam meningkatkan ekonomi ummat dengan program yang dijalankannya yaitu program pekanbaru makmur. Program Pekanbaru Makmur merupakan bantuan dana zakat untuk mustahiq mengembangkan usaha yang sudah dimiliki tetapi memiliki masalah kekurangan modal, program ini bersifat ta’awun yang artinya tidak ada pengembalian modal setelah diberi bantuan. Berdasarkan pemaparan diatas yang menjadi tujuan mendasar dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana implementasi program distribusi dana zakat dalam meningkatkan kesejahteraan mustahiq dan pandangan ekonomi islam pada program pekanbaru makmur dalam meningkatkan kesejahteraan mustahiq, yang mana metode penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (Field Research) dengan metode kualitatif yang dilakukan secara deskriptif analisis. Metode pengumpulan data meliputi observasi, wawancara, angket dan dokumentasi. Penulis melakukan observasi langsung ke lokasi penelitian, kemudian melakukan wawancara dengan pihak BAZNAS Kota Pekanbaru. Untuk mendapatkan data yang akurat, penulis memberikan angket kepada responden (mustahik) zakat dan mengumpulkan dokumentasi yang diperoleh dari BAZNAS Kota Pekanbaru. Dari hasil penelitian yang penulis lakukan dapat disimpulkan bahwa implementasi distribusi zakat program pekanbaru makmur belum bisa meningkatkan kesejahteraan mustahiq dikarenakan bantuan dana yang diberikan masih tergolong kecil yang berkisar antara Rp. 1.500.000, sampai Rp. 2.500.000 untuk digunakan mengembangkan usaha mustahiq dan belum ada kesadaran mustahiq yang mana dana digunakan untuk keperluan seharihari. Menurut tinjauan ekonmi syariah penerapan pendistribusian telah memenuhi prinsip-prinsip distribusi islam yaitu prinsip amanah, prinsip keadilan, prinsip produktivitas atau sampai waktu, prinsip kepatutan, prinsip kemudahan, dan prinsip kebebasan. Kata Kunci: Zakat, Distribusi, Kesejahteraan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 27 Jan 2022 08:07
Last Modified: 27 Jan 2022 08:07
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/58638

Actions (login required)

View Item View Item