Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

MANAJEMEN SARANA PENDIDIKAN DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 1 BUKIT MALINTANG

SRI WAHYUNI SILITONGA, - (2022) MANAJEMEN SARANA PENDIDIKAN DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 1 BUKIT MALINTANG. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI SRI WAHYUNI SILITONGA KECUALI BAB IV.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
PEMBAHASAN BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (606kB)

Abstract

ABSTRAK Sri Wahyuni Silitonga, (2021): Manajemen Sarana Pendidikan Di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Bukit Malintang. (Skripsi, Manajemen Pendidikan Islam, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, 2021) Fokus penelitian ini adalah manajemen sarana pendidikan. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Data diperoleh dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Uji keabsahan data dengan triangulasi sumber, triangulasi teknik dan waktu. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini dengan cara mereduksi data, setelah itu disajikan dalam bentuk deskriptif, dan diverifikasi dengan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Manajemen sarana di SMPN 1 Bukit Malintang adalah sebagai upaya dalam melakukan perbaikan lembaga pendidikan serta memperbaiki kualitas pendidikan di lingkungan sekolah dengan saling berkesinambungan yaitu. 1) penyusunan program sarana pendidikan di SMP Negeri 1 Bukit Malintang direncanakan secara baik. Senada dengan apa yang disampaikan oleh kepala sekolah bahwa terencana nya program sarana pendidikan itu terlihat dari sebelum menentukan atau membeli sarana yang dibutuhkan maka terlebih dahulu disusun sarana apa saja yang dibutuhkan dan ini tidak dengan sistem langsung tunjuk tetapi melalui rapat perencanaan. 2) perencanaan sarana pembelajaran tidak dilakukan oleh satu atau dua orang saja, akan tetapi di SMP Negeri 1 Bukit Malintang dibuat tim khusus yang menangani pengadaan sarana tersebut. 3) Inventarisasi dilakukan melalui tahap pendataan sarana prasarana. Kata Kunci: Manajemen Sarana Pendidikan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 26 Jan 2022 01:41
Last Modified: 26 Jan 2022 01:41
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/58374

Actions (login required)

View Item View Item