Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

UNSUR HARA MIKRO KOMPOS DAUN KETAPANG (Terminalia catappa L.) DENGAN SUMBER AKTIVATOR YANG BERBEDA

Taufik Riyadi, - (2021) UNSUR HARA MIKRO KOMPOS DAUN KETAPANG (Terminalia catappa L.) DENGAN SUMBER AKTIVATOR YANG BERBEDA. Skripsi thesis, UIN SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN)
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (561kB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI BAB IV.pdf

Download (44MB) | Preview

Abstract

Ketapang merupakan salah satu tanaman peneduh yang cukup banyak menghasilkan daun kering yang berpotensi untuk dijadikan kompos. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kandungan unsur hara mikro kompos daun ketapang dengan penambahan sumber bioaktivator yang berbeda dan kesesuaiannya dengan SNI. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap yang terdiri atas 4 taraf perlakuan (kontrol, EM4, MOL sayuran dan MOL nasi basi). Parameter pengamatan yang digunakan yaitu pH, Fe, Mn, Zn dan Cu. Hasil penelitian menunjukkan nilai pH kompos daun ketapang berkisar antara 6,48 – 6,72, unsur Cu berkisar antara 8,58 – 10,90 mg/kg, unsur Fe berkisar antara 0,095 – 0,264 %, unsur Mn berkisar antara 0,008 – 0,010 % dan unsur Zn berkisar antara 57,88 – 68,50 mg/kg. Kandungan nilai unsur hara mikro ( Fe, Mn, Zn, dan Cu) telah memenuhi kriteria SNI kompos. Kata Kunci: bioaktivator, daun ketapang, hasil, pengomposan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Pertanian dan Peternakan > Agroteknologi
Depositing User: fapertapet -
Date Deposited: 25 Jan 2022 04:32
Last Modified: 25 Jan 2022 04:32
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/58353

Actions (login required)

View Item View Item