Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH INFOGRAFIS tirto.id DALAM MENYAMPAIKAN INFORMASI KEPADA PEMBACA

Indri Primayenti, Indri (2022) PENGARUH INFOGRAFIS tirto.id DALAM MENYAMPAIKAN INFORMASI KEPADA PEMBACA. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text (SKRIPSI GABUNGAN)
SKRIPSI GABUNGAN.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (711kB)

Abstract

Perkembangan era digital disaat ini,infografis menjadi inovasi baru dalam menyajikan informasi kepada pembaca. Hal tersebut juga secara cepat digunakan oleh media online guna memperkaya berita yang dipublikasikan, tujuannya untuk menarik minat pembaca sekaligus memberikan ulasan informasi yang dikemas dengan singkat dan padat. Tirto.id merupakan media yang telah lama menggunakan infografis sebagai sajian dalam menyampaikan informasi kepada khalayak yakni pembaca. Sebagus apapun sebuah media, tetapi jika dalam menyajikan sebuah berita pada khalayak, informasi yang diberikan tidak dapat dipahami oleh para pembaca dan diminati maka fungsi informatif pada media dalam mengkontruksi realitas sosial kepada khalayak agar dapat memahami peristiwa yang terjadi tidak tersampaikan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan survey deskriptif dalam metode penelitiannya dan mahasiswa-mahasiswi Perguruan Tinggi di Sumatera Barat yang akan menjadi subjek penelitian ini. Berdasarkan pengolahan data dan hasil pengujian hipotesis secara parsial (t-test) dengan menggunakan aplikasi SPSS Versi 21 menunjukkan bahwa Pengaruh Infografis tirto.id berpengaruh Dalam Menyampaikan Informasi Kepada Pembaca, dibuktikan dengan melihat nilai thitung 10,935 besar dari nilai ttabel sebesar 1,984 dan pada nilai sig. 0,000 kecil dari 0,05.Hasil uji koefisien determinasi diperoleh nilai R Square 0,611. Hasil ini berarti menunjukkan hanya kontribusi dari Pengaruh Infografis tirto.id Dalam Menyampaikan Informasi Kepada Pembaca sebesar 55,0%. Sedangkan sisanya 45,0% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pengaruh, Infografis, Tirto.id, Informasi.
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial, Hubungan Antarpersonal > 302.2 Komunikasi
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 24 Jan 2022 02:54
Last Modified: 24 Jan 2022 02:54
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/58158

Actions (login required)

View Item View Item