Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

IMPLEMENTASI PERATURAN DAERAH KOTA PARIAMAN NOMOR 3 TAHUN 2017 TENTANG PENYELENGGARAAN LALU LINTAS DAN ANGKUTAN JALAN TERHADAP PENGGUNAAN JALAN UNTUK ACARA RESEPSI PERNIKAHAN DI KECAMATAN PARIAMAN SELATAN KOTA PARIAMAN

ANDRE RAHMAD, - (2021) IMPLEMENTASI PERATURAN DAERAH KOTA PARIAMAN NOMOR 3 TAHUN 2017 TENTANG PENYELENGGARAAN LALU LINTAS DAN ANGKUTAN JALAN TERHADAP PENGGUNAAN JALAN UNTUK ACARA RESEPSI PERNIKAHAN DI KECAMATAN PARIAMAN SELATAN KOTA PARIAMAN. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN KECUALI BAB IV.pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Andre Rahmad, (2021) : Implementasi Peraturan Daerah Kota Pariaman Nomor 3 Tahun 2017 Tentang Penyelenggaraan Lalu Lintas Dan Angkutan Jalan Terhadap Penggunaan Jalan Untuk Acara Resepsi Pernikahan Di Kecamatan Pariaman Selatan Kota Pariaman Penggunaan jalan untuk acara resepsi pernikahan dengan memasang tenda baik itu setengah badan jalan atau keseluruhan badan jalan merupakan penggunaan jalan selain utuk kepentingan lalu lintas. Kajian ini difokuskan untuk menjawab latar belakang masalah penelitian yaitu bagaimana Implementasi Peraturan Daerah Kota Pariaman Nomor 3 Tahun 2017 Tentang Penyelenggraan Lalu Lintas Dan Angkutan Jalan Terhadap Penggunaan Jalan Untuk Acara Resepsi Pernikahan Di Kecamatan Pariaman Selatan Kota Pariaman dan apa Kendala dalam Implementasi Peraturan Daerah Kota Pariaman Nomor 3 Tahun 2017 tentang Penyelenggraan Lalu Lintas Dan Angkutan Jalan terhadap penggunaan jalan untuk acara resepsi pernikahan. Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui implementasi Peraturan Daerah Kota Pariaman Nomor 3 tahun 2017 tentang Penyelenggaraan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan untuk acara resepsi pernikahan di Kecamatan Pariaman Kota Pariaman, dan Untuk mengetahui kendala dalam Implementasi Peraturan Daerah Kota Pariaman Nomor 3 Tahun 2017 tentang Penyelenggraan Lalu Lintas Dan Angkutan Jalan terhadap penggunaan jalan untuk acara resepsi pernikahan. Jenis penelitia ini adalah penelitian hukum sosiologis empiris, yaitu penelitian yang dilakukan secara langsung dilapangan. Sumber data yang digunaklan adalah data primer dan data sekunder teknik pengumpulan data antara lain Obsevasi, Wawancara, Studi Kepustakaan dan Dokumentasi. Implementasi Peraturan Daerah Kota Pariaman Nomor 3 Tahun 2017 tentang Penyelenggaraan Lalu Lintas Dan Angkutan Jalan yang mengatur penggunaan jalan untuk kegiatan pribadi khususnya acara resepsi pernikahan belum berjalan dengan maksimal. Hal ini dibuktikan dengan adanya pelanggaran-pelanggaran yang terjadi di masyarakat Kecamatan Pariaman Selatan Kota Pariaman. Implementasi aturan ini belum berjalan dengan maksimal Karena ii belum ada sanksi yang kuat terhadap pelanggaran dalam penggunaan jalan raya untuk acara resepsi pernikahan dan juga masih banyak pelanngaran lain seperti tidak adanya rambu lalu lintas dan tidak adanya petugas yang bertugas menertibkan lalu lintas. Tidak hanya itu, dari dinas terkait seharusnya melakukan pengawasan secara berkala yang bertujuan untuk mengurangi perlanggran yang dilakukan masyrakat yang menggunakan jalan untuk kegitan pribadi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 14 Jan 2022 02:39
Last Modified: 14 Jan 2022 02:39
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/57619

Actions (login required)

View Item View Item