Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Realisasi Program Bangkit Pengusaha Muslim (BPM) Badan Kesejahteraan Masjid Raya An-Nur Kota Pekanbaru

Muhammad Wahidin, - (2021) Realisasi Program Bangkit Pengusaha Muslim (BPM) Badan Kesejahteraan Masjid Raya An-Nur Kota Pekanbaru. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB V)
PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (843kB)
[img]
Preview
Text
GABUNGAN TANPA BAB V.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Nama : Muhammad Wahidin Prodi : Pengembangan Masyarakat Islam Judul : Realisasi Program Bangkit Pengusaha Muslim (BPM) Badan Kesejahteraan Masjid Raya An-Nur Kota Pekanbaru Penelitian ini di latar belakangi adanya Realisasi Program Bangkit Pengusaha Muslim (BPM) Badan Kesejahteraan Masjid Raya An-Nur Kota Pekanbaru. Adapun Perumusan masalah dalam penelitian ini yaitu, bagaimana realisasi program bangkit pengusaha muslim untuk membantu masyarakat yang ada di Pekanbaru agar usahanya sesuai dengan syariah hukum. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana realisasi program bangkit pengusaha muslim (BPM), yang terletak di perkarangan wisata halal yang terdapat di Masjid Raya An-Nur kota pekanbaru. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara melalui telepon dan whatsapp. Observasi dilakukan sebelum covid, sudah melakukan observasi turun langsung kelapangan. Tetapi, karena terkendala covid, sehingga observasi tidak diteruskan tetapi hanya pada saat pra riset, kemudian teknik pengambilan data lainnya adalah wawancara. Selanjutnya, teknik keabsahan data yang peneliti gunakan adalah triangulasi sumber. Informan dalam penelitian ini berjumlah 3 orang yang terdiri dari informan kunci terdiri dari 1 sebagai Ketua dan Informan pendukung terdiri dari 2 Orang yang terdiri dari bagian Koordinator Lapangan dan Masyarakat. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil realisasi program bangkit pengusaha muslim dalam bentuk, membuka kawasan wisata halal, dan mensosialisasikan produk halal kepada UMKM, yaitu sebagai informasi pusat dimana Bangkit Pengusaha Muslim (BPM) menjadi tempat berkumpulnya pengusaha muslim untuk bersatu dan berkembang bersama dengan memberikan informasi yang bermanfaat bagi pengembangan usaha yang dimiliki oleh pengusaha muslim. Kata Kunci: Realisasi, Bangkit Pengusaha muslim (BPM), Badan Kesejahteraan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 15 Nov 2021 06:41
Last Modified: 15 Nov 2021 06:41
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/55952

Actions (login required)

View Item View Item