Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Makna Kata Al-Lahwu dan Derivasinya dalam Al-Quran (Kajian Tafsir Maudhu‟i)

KHOLBI HIDAYAT, KH (2021) Makna Kata Al-Lahwu dan Derivasinya dalam Al-Quran (Kajian Tafsir Maudhu‟i). Thesis thesis, UIN Suska Riau.

[img]
Preview
Text
TESIS KHOLBI HIDAYAT BAB IV.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
TESIS KHOLBI HIDAYAT 21990210737.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Tesis ini mengkaji makna lafaz al-lahwu dalam al-Qur‟an. Al-lahwu merupakan istilah al-Quran yang maksudnya adalah segala bentuk senda gurau, percakapan kosong atau permainan yang sia-sia, yang membuat manusia jauh dari ridha Allah. Tersebut juga yang merupakan alat atau permainan yang bisa membuat manusia lalai dari mengingat Allah swt. Hal ini dapat kita definisikan dalam permainan atau senda gurau dunia yang tertulis dalam kalimat lahwun atau lahwa al-hadis di dalam al-Quran. Adapun kata al-Lahwu yang penulis temukan dalam kitab Mu‟jam Mufahras li Alfazh al-Quran karya Muhammad Fuad „Abd al-Baqi terdapat 16 ayat. Makna kata tersebut terdapat lima makna yaitu, al-Lahwu bermakna lalai, al-Lahwu bermakna senda gurau, al-Lahwu bermakna permainan, al-Lahwu bermakna percakapan kosong, dan al-Lahwu bermakna acuh atau abai. Ayat tersebut ditafsirkan menurut Imam Al-Qurthubi dalam tafsirnya Al-Jami‟ li Ahkam al-Quran dan menurut Prof. Dr. Wahbah al-Zuhaili dalam tafsirnya Tafsir Al-Munir dan menurut tafsir-tafsir yang lain baik tafsir-tafsir klasik maupun yang kontemporer, sebagai perbandingan syarah ayat atau makna kata yang berkaitan dengan al-lahwu. Al-lahwu yang bermakna lalai di sini mengandung beberapa makna antaranya adalah lalai karena bermegah-megahan, hati yang lalai, lalai karena angan-angan, lalai karena perniagaan, dan lalai karena harta benda dan anak. Sedangkan Al-lahwu yang bermakna senda gurau adalah dunia ini tempatnya bersandiwara, penuh tipu daya yang membuat manusia lalai akan adanya kehidupan akhirat. Al-lahwu yang bermakna permainan adalah dunia ini tidak lari dengan permainan atau perkara yang membuat manusia lalai atau lupa, yakni terlalu asyik dengan perhiasan dunia yang tidak kekal. Al-lahwu yang bermakna percakapan kosong yaitu sebagian menganggap nyanyian, atau alat musik yang tidak mengandung kebaikan di dalamnya. Adapun nyanyian yang tidak melalaikan dibolehkan. Al-lahwu bermakna acuh atau abai adalah teguran Allah kepada Nabi karena mengacuhkan orang-orang yang lalai. Metode yang digunakan dalam penulisan tesis ini adalah dengan menggunakan metode library research (metode pustaka) yaitu dengan mencari data-data dari berbagai literature dan sumber yang ada kaitannya dengan masalah di atas. Adapun pendekatan yang digunakan adalah pendekatan teknik tematik, yaitu dengan menjelaskan hal-hal yang berhubungan dengan makna kata lafaz al-lahwu untuk kemudian dianalisis sesuai tema berdasarkan penafsiran ayat al-lahwu dan tema itu menjadi lima makna seperti yang telah disebutkan tadi

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: 000 Karya Umum > 001 Ilmu Pengetahuan
000 Karya Umum
Divisions: Program Pascasarjana > S2 > Tafsir Hadist
Depositing User: pps -
Date Deposited: 30 Aug 2021 01:28
Last Modified: 30 Aug 2021 01:28
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/55261

Actions (login required)

View Item View Item