Rika Nopia, Rika (2021) PENGARUH WISATA PUJASERA TERHADAP PENINGKATAN EKONOMI MASYARAKAT DESA PINANG SEBATANG KECAMATAN TUALANG KABUPATEN SIAK. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text (SKRIPSI GABUNGAN)
SKRIPSI GABUNGAN.pdf Download (6MB) | Preview |
|
Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (540kB) |
Abstract
Pariwisata merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupan manusia terutama menyangkut kegiatan sosial dan ekonomi. Diawali dari kegiatan yang semula hanya dinikmati oleh segelintir orang-orang yang relatif kaya pada abad ke-20. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui adakah pengaruh wisata Pujasera dalam meningkatkan perekonomian masyarakat. Penelitian ini bersifat deskriptif kuantitatif. Lokasi penelitian dilaksanakan pada Desa Pinang Sebatang Kecamatan Tualang Kabupaten Siak. Sampel dari penelitian ini adalah Masyarakat di Desa Pinang Sebatang Kecamatan Tualang Kabupaten Siak yang melakukan aktivitas ekonomi di Objek Wisata Pujasera yang berjumlah 43 orang dengan teknik sampel jenuh. Analisis data menggunakan regresi linier sederhana. Hasil penelitian menjelaskan bahwa objek wisata Pujasera memiliki hubungan yang sangat kuat dalam meningkatkan perekonomian masyarakat. Dari hasil uji hipotesis dimana objek wisata Pujasera memiliki pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan ekonomi masyarakat di Desa Pinang Sebatang Kecamatan Tualang Kabupaten Siak dengan besar pengaruh yang dihasilkan sebesar 66,5%, sementara sisanya dipengaruhi oleh variabel lain.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Objek Wisata Pujasera dan Peningkatan Ekonomi |
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 360 Permasalahan dan Kesejahteraan Sosial > 362 Kesejahteraan Sosial, Permasalahan dan Layanan Sosial |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam |
Depositing User: | fdk - |
Date Deposited: | 25 Aug 2021 07:50 |
Last Modified: | 25 Aug 2021 07:50 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/55055 |
Actions (login required)
View Item |