Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Dasar-Dasar Ajaran Islam dalam Buku Islam Yang Saya Anut Karya M. Quraish Shihab

Sri Wahyuni, - (2021) Dasar-Dasar Ajaran Islam dalam Buku Islam Yang Saya Anut Karya M. Quraish Shihab. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYRAIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (787kB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Sri Wahyuni, (2021): Dasar-Dasar Ajaran Islam dalam Buku Islam Yang Saya Anut Karya M. Quraish Shihab Dasar-dasar ajaran Islam pada hakikatnya yaitu berbicara tentang kerangka umum dari ajaran agama Islam itu sendiri. Seluruh dasar-dasar atau pokok-pokok ajaran Islam adalah sangat penting serta tidak dapat dipisahkan antara satu dengan yang lainnya. M. Quraish Shihab menjelaskan tentang dasar-dasar ajaran Islam ini melalui bukunya Islam Yang Saya Anut. dasardasar ajaran Islam dijelaskan secara sederhana dengan bahasa yang logis serta mencantumkan pendapat-pendapat ulama yang sangat moderat, sehingga ini menjadi alasan buku Islam Yang Saya Anut ini banyak diminati oleh para pembaca yang ingin mengetahui lebih mendalam agar tidak terjadi kekeliruan pemahaman tentang Islam. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu penelitian kepustakaan (library research). Teknik pengumpulan data berupa dokumentasi yakni mencari dan mengumpulkan data melalui bahan kepustakaan (buku, jurnal, makalah dll). Sedangkan untuk teknik analisis data menggunakan metode analisis isi (content analysis). Adapun hasil dari penelitian menunjukkan bahwa dasar-dasar ajaran Islam yang dijelaskan ole M. Quraish Shihab dalam bukunya Islam Yang Saya Anut ada tiga, yaitu akidah, syariah, dan akhlak. Akidah (rukun iman) terdiri atas 6 pilar keimanan. Dalam bidang akidah ini, M. Quraish Shihab mengambil pandangan dari Imam Abu al- Hasan al-Asy‟ari (873-935 M). Selanjutnya, syariah (rukun islam) terdiri atas 5 asas keislaman. Dalam bidang syariah ini, M. Quraish Shihab mengikuti pandangan Imam Muhammad bin Idris asySyafi‟i. Terakhir akhlak, M. Quraish Shihab menjelaskan bahwa ajaran Islam adalah akhlak dan budi pekerti. Ini sejalan dengan misi yang dibawakan ole Nabi Muhammad SAW. Dalam bidang akhlak, M. Quraish Shihab mengambil pandangan Imam Muhammad bin Muhammad al-Gazaly. Kata kunci: Dasar Ajaran Islam, Akidah, Syariah, Akhlak

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 25 Aug 2021 07:15
Last Modified: 25 Aug 2021 07:15
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/55043

Actions (login required)

View Item View Item