Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Upaya Guru Pendidikan Agama Islam Meningkatkan Kemampuan Menghafal Asmaul Husna Melalui Metode Tahfidz Murid Kelas III Sekolah Dasar Negeri 43 Air Jamban Duri

HANUM FENI (2012) Upaya Guru Pendidikan Agama Islam Meningkatkan Kemampuan Menghafal Asmaul Husna Melalui Metode Tahfidz Murid Kelas III Sekolah Dasar Negeri 43 Air Jamban Duri. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
2013_2013110PAI.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Menghafal nama-nama Allah itu gampang-gampang sulit, gampang dihafal tapi sulit dijaga. Mulai dari pengembangan minat, penciptaan lingkungan, pembagian waktu, sampai pada metode menghafal itu sendiri. Sebuah metode dikatakan baik dan cocok manakala dapat mengantarkan kepada tujuan yang dimaksud. Begitupun dalam menghafal nama-naam Allah, metode yang baik akan berpengaruh kuat terhadap proses pembelajaran, sehingga tercipta keberhasilan dalam menghafal nama-naam Allah. Permasalahan yaitu apakah penerapan metode Tahfidz dapat meningkatkan kemampuan menghafal nama-nama Allah di SD Negeri 43 Air Jamban Duri?. Tujuan penelitian ini adalah: untuk mengetahui penerapan metode Tahfidz dapat meningkatkan kemampuan menghafal nama-nama Allah di SD Negeri 43 Air Jamban Duri. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas ( PTK ) yang dilaksanakan di SD Negeri 43 Air Jamban Duri. Objek penelitian ini adalah siswa kelas 3 dengan jumlah 30 orang. Data yang diperoleh dari hasil observasi/ pengamatan kegiatan siswa selama melakukan kegiatan yang dianalisis dengan teknik persentase. Rancangan penelitian ini dilakukan dalam dua siklus yaitu siklus I dan siklus II. Hasil rata-rata persentase meningkatkan kemampuan praktik shalat fardhu dapat dilihat sebelum tindakan: rendah, Siklus I cukup dan tinggi setelah siklus II. Peningkatan hasil belajar menghafal nama-nama Allah dengan menggunakan metode tahfidz yaitu perolehan nilai rata-rata yang setiap siklusnya mengalami peningkatan. Siklus I nilai rata-rata yang diperoleh sebesar 22.7, pada siklus II mengalami peningkatan yaitu memperoleh nilai rata-rata 89.3. Selain nilai rata-rata, sikap siswa juga mengalami peningkatan Siklus I nilai rata-rata yang diperoleh sebesar 28.3, pada siklus II mengalami peningkatan yaitu memperoleh nilai rata-rata 91.7.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Surya Elhadi
Date Deposited: 07 Sep 2016 09:39
Last Modified: 07 Sep 2016 09:39
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/5480

Actions (login required)

View Item View Item