Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH PENGGUNAAN UANG ELEKTRONIK TERHADAP TINGKAT KENYAMANAN BERTRANSAKSI DI PEKANBARU MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI SYARIAH (Studi Pada Mahasiswa UIN SUSKA Riau)

Shela Agustina, - (2021) PENGARUH PENGGUNAAN UANG ELEKTRONIK TERHADAP TINGKAT KENYAMANAN BERTRANSAKSI DI PEKANBARU MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI SYARIAH (Studi Pada Mahasiswa UIN SUSKA Riau). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN KECUALI BAB IV.pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Shela Agustina, (2021): Pengaruh Penggunaan Uang Elektronik Terhadap Tingkat Kenyamanan Bertransaksi di Pekanbaru Menurut Perspektif Ekonomi Syariah (Studi Pada Mahasiswa UIN SUSKA Riau). Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya hal yang mempengaruhi penggunaan uang elektronik pada Mahasiswa UIN SUSKA Riau yaitu kenyamanan dalam bertransaksi yang mendukung pada masa pandemi ini. Sebagaimana protokol dari Pemerintah untuk mengurangi aktivitas di luar rumah. Seperti berbelanja kebutuhan kosan, pada zaman modern ini tidak perlu pergi ke pasar/toko untuk melakukan transaksi berupa jual beli atau pembelian kuota internet cukup menggunakan aplikasi yang sudah terhubung dengan uang elektronik seperti Dana, GoPay, LinkAja, dan OVO. Rumusan masalah pada penelitian ini yaitu, bagaimana perkembangan alat pembayaran menggunakan uang elektronik pada mahasiswa UIN Suska Riau, bagaimana pengaruh uang elektronik terhadap tingkat kenyamanan bertransaksi pada mahasiswa UIN Suska Riau, bagaimana pandangan Ekonomi Syariah terhadap transaksi menggunakan uang elektronik pada mahasiswa UIN Suska Riau. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 20.424 Mahasiswa dengan ukuran sampel 100. Dalam menentukan sampel peneliti menggunakan teknik cluster random sampling. Pengumpulan data penelitian menggunakan kuesioner, kepustakaan, dan dokumentasi dari website resmi. Data yang dikumpulkan dianalisis dengan uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji homogenitas, dan uji t parsial, serta dilanjutkan dengan analisis regresi linier sederhana. Hasil penelitian perkembangan alat pembayaran menggunakan uang elektronik berkembang sangat pesat pada mahasiswa UIN Suska Riau sejak akhir tahun 2017 mahasiswa beralih menggunakan e-money dalam hal pembayaran transportasi online sampai 2020 meningkat didukung oleh protokol pemerintah untuk mengurangi aktivitas di luar rumah. Pengaruh uang elektronik terhadap tingkat kenyamanan bertransaksi pada mahasiswa UIN Suska Riau dapat dilihat dari hasil uji t parsial diketahui nilai 30,371 > 1,98447 dan tingkat signifikasi 0,000 < 0,05 maka hipotesis yang diajukan yaitu Ho ditolak dan Ha diterima. Sedangkan nilai koefisien determinasi adalah 0,904 berarti bahwa 90,4% variabel Y dipengaruhi oleh variabel X, selebihnya 9,6% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti penulis. Pada Uji asumsi klasik, hasil uji normalitas kolmogorov-smirnov diperoleh Asymp. Sig atau nilai signifikasi sebesar 0,007 > 0,05 disimpulkan bahwa data dalam penelitian ini mempunyai distribusi normal dan memenuhi asumsi normalitas. Adapun tinjauan Ekonomi Syariah terhadap transaksi menggunakan uang elektronik adalah boleh dengan menggunakan akad wadi‟ah mahasiswa selaku pemegang uang elektronik menyimpankan sejumlah uangnya pada media elektronik bersifat titipan yang dapat diambil/digunakan oleh mahasiswa kapan saja mereka inginkan untuk melakukan pembayaran tertentu. Kata kunci: Uang Elektronik, Transaksi, dan Kenyamanan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 11 Aug 2021 03:19
Last Modified: 11 Aug 2021 03:19
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/54005

Actions (login required)

View Item View Item