MUTIARA ANGGRAINI, - (2021) MAKNA AMTSAL KALIMATAN THAYYIBATAN WA KALIMATIN KHABITSATIN DALAM AL-QUR’AN (Kajian Stilistika). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (953kB) |
||
|
Text
SKRIPSI MUTIARA ANGGRAINI.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi: MAKNA AMTSAL KALIMATAN THAYYIBATAN WA KALIMATIN KHABITSATIN DALAM AL-QUR’AN (Kajian Stilistika). Di dalam Al- Qur‟an pembahasan amtsal begitu banyak dan luas mencakup seluruh sendi kehidupan makhluk yang dituju, seperti manusia, alam dan gejalanya, tumbuhan, dan hewan. Di antara banyak surat yang mengandung ungkapan matsal musarrahah adalah ayat-ayat matsal yang terdapat dalam surat Ibrahim pada ayat 24-26 tentang perumpamaan kalimat yang baik dan buruk yang diserupakan dengan sebuah pohon yang baik dan buruk. Tujuan dalam penelitian ini tentunya untuk mengetahui bagaimana kalimatan thayyibatan wa kalimatin khabisatin dalam al-Qur‟an menurut para mufassir serta mengetahui amtsal kalimatan thayyibatan wa kalimatin khabisatin dalam kajian stilistika al-Qur‟an. Penelitian ini merupakan penelitian pustaka (library research). Sumber data diperoleh dari data primer yakni al-Qur‟an dan data sekunder berupa kitab-kitab tafsir seperti; tafsir al-Munir karya Wahbah az-Zuhaili, buku-buku Ulumul Quran serta karyakarya lainnya. Dapat disimpulkan dengan banyaknya pandangan para ulama tafsir terhadap makna kalimatan thayyibatan wa kalimatin khabisatin ini, bahwa makna mengandung perumpamaan amalan-amalan yang dilakukan oleh orang-orang mukmin bagaikan sebuah pohon kurma yang banyak diminati banyak orang. Begitu sebaliknya amalan-amalan yang dilakukan oleh orang-orang kafir bagaikan sebuah pohon hanzhal (sejenis labu yang pahit rasanya). Begitulah para ulama‟ tafsir mengumpamakannya. Kemudian terkait amtsal kalimatan thayyibatan wa kalimatin khabisatin dalam kajian stilistika al-Qur‟an merupakan bentuk fonologi karena mengandung runtutan bunyi-bunyi pada bagian persajakan dari irama tanwin yang berdekatan sehingga menghasilkan linguistik yang sempurna. Kata Kunci : Amtsal, Kalimatan Thayyibatan, Kalimatan Khabisatin, Stilistika
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin > Ilmu Alqur'an dan Tafsir |
Depositing User: | fushu - |
Date Deposited: | 11 Aug 2021 00:30 |
Last Modified: | 11 Aug 2021 00:30 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/53721 |
Actions (login required)
View Item |