Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGAWASAN OLEH DINAS PETERNAKAN DAN KEBUN KABUPATEN ROKAN HULU TERHADAP TEMPAT PEMOTONGAN HEWAN BERDASARKAN PERATURAN DAERAH KABUPATEN ROKAN HULU NOMOR 4 TAHUN 2018 TENTANG RETRIBUSI JASA USAHA (STUDI DI KECAMATAN RAMBAH)

Boby Afri Hsb, - (2021) PENGAWASAN OLEH DINAS PETERNAKAN DAN KEBUN KABUPATEN ROKAN HULU TERHADAP TEMPAT PEMOTONGAN HEWAN BERDASARKAN PERATURAN DAERAH KABUPATEN ROKAN HULU NOMOR 4 TAHUN 2018 TENTANG RETRIBUSI JASA USAHA (STUDI DI KECAMATAN RAMBAH). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN KECUALI BAB IV.pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Boby Afri Hsb, (2021) : Pengawasan Oleh Dinas Peternakan Dan Kebun Kabupaten Rokan Hulu Terhadap Tempat Pemotongan Hewan Berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Rokan Hulu Nomor 4 Tahun 2018 Tentang Retribusi Jasa Usaha (Studi Di Kecamatan Rambah) Peraturan Daerah Kabupaten Rokan Hulu Nomor 4 Tahun 2018 Tentang Retribusi Jasa Usaha yang mengatur tentang tempat pemotong hewan. Tempat pemotong hewan adalah bangunan atau tempat dilakukan pemotongan hewan di luar lingkungan rumah potong hewan yang dikelola oleh swasta yang diawasi oleh Dinas dengan ketentuan daging yang dihasilkan tersebut hanya boleh beredar di wilayah kecamatan yang bersangkutan. Namun dalam fakta dilapangan menunjukan masih kurangnya pengawasan dari pada Dinas Peternakan dan Kebun Kabupaten Rokan Hulu selain itu juga kurangnya tenaga medis di bidang hewan sehingga mengakibatkan lemahnya fungsi pengawasan kesehatan hewan. Dilihat dari latar belakang di atas, maka permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini adalah bagaimana Bagaimana Pengawasan Oleh Dinas Peternakan Dan Kebun Kabupaten Rokan Hulu Terhadap Pengawasan Tempat Pemotongan Hewan Di Kecamatan Rambah?. Serta Apa Penghambat Dalam Melakukan Pengawasan Oleh Dinas Peternakan Dan Kebun Kabupaten Rokan Hulu Terhadap Tempat Pemotongan Hewan Di Kecamatan Rambah?. Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui Pengawasan Oleh Dinas Peternakan Dan Kebun Kabupaten Rokan Hulu Terhadap Pengawasan Tempat Pemotongan Hewan Di Kecamatan Rambah, dan Untuk mengetahui Penghambat Dalam Melakukan Pengawasan Oleh Dinas Peternakan Dan Kebun Kabupaten Rokan Hulu Terhadap Tempat Pemotongan Hewan Di Kecamatan Rambah Jenis penelitian ini adalah penelitian hukum sosiologis atau empiris. Yaitu penelitian yang dilakukan secara langsung dilapangan, Sedangkan sifat penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Sumber data yang digunakan adalah data primer, data sekunder dan data tersier. Teknik pengumpulan data antara lain Observasi, Wawancara, Studi kepustakaan dan Dokumentasi Hasil penelitian bahwa Pengawasan Oleh Dinas Peternakan Dan Kebun Kabupaten Rokan Hulu Terhadap Tempat Pemotongan Hewan Di Kecamatan Rambah adalah belum berjalan dengan maksimal dikarenakan pengawasan yang dilakukan baik dalam Pengawasan preventif edukatif maupun pengawasan represif tidak bisa dijalankan secara baik dan Penghambat Dalam Melakukan Pengawasan Oleh Dinas Peternakan Dan Kebun Kabupaten Rokan Hulu Terhadap Tempat Pemotongan Hewan Di Kecamatan Rambah adalah terbatasnya sumber daya manusia (SDM) dan kemampuan pegawai untuk mengelola tempat pemotongan hewan, rendahnya pengetahuan masyarakat, kurangnya pengawasan instansi terkait dikarenakan belum meratanya tenaga

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 340 Ilmu Hukum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 05 Aug 2021 08:15
Last Modified: 05 Aug 2021 08:15
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/53198

Actions (login required)

View Item View Item