Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

AKUNTABILITAS KINERJA PEGAWAI DALAM MENINGKATKAN PELAYANAN KEBUTUHAN LANJUT USIA (LANSIA) (Studi Kasus di UPT Pelayanan Sosial Tresna Werdha Khusnul Khotimah Dinas Sosial Provinsi Riau)

Irma Ikromul Mufidah Putri, Irma (2021) AKUNTABILITAS KINERJA PEGAWAI DALAM MENINGKATKAN PELAYANAN KEBUTUHAN LANJUT USIA (LANSIA) (Studi Kasus di UPT Pelayanan Sosial Tresna Werdha Khusnul Khotimah Dinas Sosial Provinsi Riau). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarief Kasim Riau.

[img]
Preview
Text (SKRIPSI GABUNGAN)
SKRIPSI GABUNGAN.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (302kB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan pada Kantor UPT Pelayanan Sosial Tresna Werdha Khusnul Khotimah Dinas Sosial Provinsi Riau. Latar belakang penelitian ini didasarkan keterkaitan penulis untuk melakukan penelitian terhadap Akuntabilitas Kinerja Pegawai Dalam Meningkatkan Pelayanan Kebutuhan Lanjut Usia (Lansia). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana Akuntabilitas Kinerja Pegawai Dalam Meningkatkan Pelayanan Kebutuhan Lanjut Usia (Lansia) Di UPT Pelayanan Sosial Tresna Werdha Khusnul Khotimah Dinas Sosial Provinsi Riau dan apa yang menjadi hambatan Akuntabilitas Kinerja Pegawai Dalam Meningkatkan Pelayanan Kebutuhan Lanjut Usia (Lansia) Di UPT Pelayanan Sosial Tresna Werdha Khusnul Khotimah Dinas Sosial Provinsi Riau. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Metode pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini seluruhnya berjumlah 8 orang. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan penulis, maka dapat disimpulkan bahwa UPT Pelayanan Sosial Tresna Werdha Khusnul Khotimah telah melaksanakan system akuntabilitas kinerja sesuai dengan mekanisme pertanggungjawaban sudah cukup baik kepada pihak lanjut usia dimana pelayanan kebutuhan lansia di UPT Pelayanan Sosial Tresna Werdha "Khusnul Khotimah" Dinas Sosial Provinsi Riau semua didasarkan pada Standar Teknis Pelayanan yang ada pada PERMENSOS No. 9 Tahun 2018 Pasal 13. Masih terdapat beberapa hambatan yaitu kurang memadainya sarana prasarana yang mengurangi kenyamanan lansia dalam beraktivitas dipanti, keterbatasan anggaran dari Dinas Sosial Provinsi Riau terkait pembaharuan gedung dan fasilitas, keterbatasan transportasi yang kurang dipergunakan secara baik, keterbatasan fasilitas kesehatan yang kurang lengkap serta sikap dan perilaku lansia yang mempunyai kerakter yang berbeda-beda sehingga sulit untuk dipahami.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Akuntabilitas Kinerja
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 350 Administrasi Negara, Ilmu Kemiliteran > 351 Administrasi Negara
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Administrasi Negara
Depositing User: fekon -
Date Deposited: 02 Aug 2021 04:53
Last Modified: 02 Aug 2021 04:54
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/52837

Actions (login required)

View Item View Item