Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

TANGGUNG JAWAB PERUSAHAAN UMUM DAERAH AIR MINUM (PERUMDAM) TIRTA KAMPAR TERHADAP KERUGIAN KONSUMEN DITINJAU MENURUT UNDANG-UNDANG NOMOR 8 TAHUN 1999 TENTANG PERLINDUNGAN KONSUMEN

ANNISA RIZKY AULIA, - (2021) TANGGUNG JAWAB PERUSAHAAN UMUM DAERAH AIR MINUM (PERUMDAM) TIRTA KAMPAR TERHADAP KERUGIAN KONSUMEN DITINJAU MENURUT UNDANG-UNDANG NOMOR 8 TAHUN 1999 TENTANG PERLINDUNGAN KONSUMEN. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
BAB I-BAB V.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (460kB)

Abstract

Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PERUMDAM) Tirta Kampar merupakan pelaku usaha dalam penyediaan air bersih. Tidak dapat dipungkiri bahwa PERUMDAM sering mendapatkan keluhan dari konsumen terkait pelayanan jasanya. Sebagian besar keluhan konsumen kepada PERUMDAM Tirta Kampar berupa keberatan bayar atas tagihan yang tidak sesuai dengan frekuensi pemakaian, pipa yang sering bocor, air yang dialirkan berupa air keruh, air yang sering mati dan tidak lancarnya aliran air yang diterima konsumen sehingga dapat menyebabkab konsumen mengalami kerugian. Untuk itu pelaku usaha atau PERUMDAM Tirta Kampar harus bertanggung jawab terhadap kerugian konsumen seperti yang dimuat dalam Pasal 19 Undang-undang Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen. Rumusan masalah dalam penelitian ini mengenai bagaimana tanggung jawab Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Kampar terhadap kerugian konsumen yang ditinjau pada Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Konsumen serta faktor penghambat PERUMDAM Tirta Kampar dalam menjalankan tanggung jawabnya kepada konsumen. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian yuridis sosiologis dengan melakukan survei langsung kelapangan. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Data primer adalah yang diperoleh secara langsung dilapangan sebagai objek penulisan dan didapatkan dengan metode pengumpulan data melalui observasi, wawancara, angket dan dokumentasi sedangkan data sekunder data yang diperoleh kepustakaan. Hasil penelitian menunjukkan PERUMDAM Tirta Kampar telah melakukan tanggung jawabnya kepada konsumen yang mengalami kerugian dengan baik namun ada beberapa faktor yang menghambat pelaksanaan tanggung jawabnya sehingga kurang maksimal. Bentuk tanggung jawab yang diberikan kepada konsumen adalah dengan memperbaiki pipa yang bocor, membersihkan pipa, menaikkan debit air serta segala yang dikeluhkan oleh konsumen. Sedangkan bentuk ganti rugi kepada konsumen berupa penggantian barang/jasa yang sejenis. Adapun faktor yang menghambat pelaksanaan tanggung jawab PERUMDAM dalam memndistribusikan air bersih kepada konsumen yaitu, faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal yaitu (persediaan air baku yang terbatas, terbatasnya mesin pengolah air, terbatasnya sambungan pipa distribusi, mesin pemompa air yang rusak), sedangkan faktor eksternal (lokasi yang sulit dijangkau, faktor alam, pemadaman aliran listrik (PLN)).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 13 Jul 2021 02:14
Last Modified: 13 Jul 2021 02:14
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/51337

Actions (login required)

View Item View Item