Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PELAKSANAAN UNDANG-UNDANG NOMOR 22 TAHUN 2009 TENTANG LALU LINTAS DAN ANGKUTAN JALAN DI KOTA PEKANBARU DITINJAU DARI FIQH SIYASAH (Studi Pembangunan Jalur Pejalan Kaki)

DILA ARTIKA SARI, - (2021) PELAKSANAAN UNDANG-UNDANG NOMOR 22 TAHUN 2009 TENTANG LALU LINTAS DAN ANGKUTAN JALAN DI KOTA PEKANBARU DITINJAU DARI FIQH SIYASAH (Studi Pembangunan Jalur Pejalan Kaki). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf - Published Version

Download (842kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI DILA ARTIKA SARI.pdf

Download (7MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Dila Artika Sari (2021) : Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 Tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan di Kota Pekanbaru Ditinjau dari Fiqh Siyasah (Studi Pembangunan Jalur Pejalan Kaki) Penelitian ini dibatasi mengenai jalur pejalan kaki berupa trotoar. Adapun lokasi tempat penelitian ini adalah di Jalan HR. Soebrantas Kota Pekanbaru. Dalam penulisan skripsi ini penulis mengangkat beberapa pokok permasalahan yaitu bagaimana konsep dan pelaksanaan pembangunan jalur pejalan kaki berdasarkan Undang-Undang Nomor 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan di Kota Pekanbaru, Faktor Penghambat dalam pelaksanaan Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 Tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan di Kota Pekanbaru terhadap pembangunan jalur pejalan kaki, dan bagaimana tinjauan fiqh siyasah terhadap pelaksanaan Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 Tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan di Kota Pekanbaru dalam pembangunan jalur pejalan kaki Yang melatarbelakangi penelitian ini yaitu dalam pelaksanaan pembangunan jalur pejalan kaki berupa trotoar di Jalan HR. Soebrantas Kota Pekanbaru terdapat kesenjangan antara peraturan perundang-undangan dan peraturan pelaksananya. Realitanya terdapat pembangunan trotoar yang tidak merata. Walaupun trotoar di sebagian kawasan jalan tersebut sudah ada, namun tidak sesuai dengan ketentuan dan bahkan disalahgunakan fungsinya. Pembangunan jalur pejalan kaki berupa trotoar di suatu kawasan jalan provinsi merupakan tanggung jawab pemerintahan provinsi. Penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research). Adapun metode metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data primer yang dihimpun dari Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Riau dan Pejalan Kaki. Sedangkan data sekundernya dari data-data yang penulis dapatkan dari referensi buku-buku pustaka, dan bahan bacaan lainnya yang berkaitan dengan penelitian ini. Teknik analisis yang penulis gunakan adalah kualitatif yang bersifat deskriptif dan teknik sampling yang digunakan adalah Accidental Sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam pelaksanaan Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 Tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan dalam memberikan pembangunan jalur pejalan kaki berupa trotoar, tidak/ belum berjalan sesuai dengan yang diharapkan. Hal ini dapat dilihat dari ditemukannya beberapa kawasan jalan HR. Soebrantas yang tidak dilengkapi dengan trotoar atau tidak adanya pembaharuan dari pemerintah. Faktor penghambat yang menyebabkan tidak berjalannya pembangunan trotoar ini karena perencanaan yang tidak menyeluruh dan kurangnya ketersediaaan anggaran dana, sehingga pembangunan trotoar di jalan HR. Soebrantas tidak terlaksana. Kata Kunci : Pelaksanaan UU LLAJ, Trotoar, Fiqh Siyasah (Siyasah Dusturiyah)

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 340 Ilmu Hukum > 342.598 Hukum Konstitusi di Indonesia, Hukum Tata Negara Indonesia
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Tata Negara (Siyasah)
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 08 Jul 2021 03:27
Last Modified: 08 Jul 2021 03:27
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/50736

Actions (login required)

View Item View Item