Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Pengelolaan Zakat Produktif BAZNAS Kabupaten Siak di Kecamatan Sungai Apit (Studi Kasus Budidaya Ubi Racun atau Casesa)

FITRIA, - (2021) Pengelolaan Zakat Produktif BAZNAS Kabupaten Siak di Kecamatan Sungai Apit (Studi Kasus Budidaya Ubi Racun atau Casesa). Skripsi thesis, FAKUTLAS DAKWAH DAN KOMUNIKASI.

[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
SKRPSI FITRIA FULL.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Nama : FITRIA Nim : 11744200489 Judul : Pengelolaan Zakat Produktif BAZNAS Kabupaten Siak di Kecamatan Sungai Apit (Studi Kasus Budidaya Ubi Racun atau Casesa) Sebagai organisasi yang terpercaya untuk pengalokasian, pendayagunaan, dan pendistribusian dana zakat, lembaga pengelola zakat tidak memberikan zakat begitu saja melainkan mereka akan tetap mendampingi, memberikan pengarahan dan juga pelatihan agar dana zakat tersebut benar-benar dijadikan modal kerja sehingga penerima zakat tersebut memperoleh pendapatan yang layak dan juga mandiri. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana pengelolaan zakat produktif BAZNAS Kabupaten Siak di Kecamatan Sungai Apit melalui budidaya ubi racun atau casesa. Adapun tujuan dilakukan penelitian untuk mengetahui bagaimana pengelolaan zakat produktif yang dilakukan BAZNAS Kabupaten Siak di Kecamatan Sungai Apit melalui budidaya ubi racun atau casesa. Untuk informan penelitian ini berjumlah tiga orang. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, dokumentasi dan observasi. Metode analisis data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pengelolaan zakat produktif yang dilakukan oleh BAZNAS Kabupaten Siak di Kecamatan Sungai Apit belum optimal karena adanya perencanaan yang kurang matang dari segi mustahiknya dan kurangnya pengawasan dari mustahik terhadap budidaya ubi racun. Kata Kunci: Pengelolaan, Zakat Produktif, Budidaya Ubi Racun

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum > 001 Ilmu Pengetahuan > 001.42 Metode Riset
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 29 Jun 2021 02:07
Last Modified: 29 Jun 2021 02:07
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/49837

Actions (login required)

View Item View Item