Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH KUNJUNGAN WISATAWAN PADA OBJEK WISATA CANDI MUARA TAKUS PADA KESEJAHTERAAN MASYARAKAT DITINJAU MENURUT EKONOMI SYARIAH

IRNI NOVITA, - (2021) PENGARUH KUNJUNGAN WISATAWAN PADA OBJEK WISATA CANDI MUARA TAKUS PADA KESEJAHTERAAN MASYARAKAT DITINJAU MENURUT EKONOMI SYARIAH. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN SKRIPSI KECUALI BAB IV.pdf

Download (5MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Irni Novita (2021) : Pengaruh Kunjungan Wisatawan pada Objek Wisata Candi Muara Takus pada Kesejahteraan Masyarakat Ditinjau Menurut Ekonomi Syariah Riau menjadi salah satu Provinsi yang memiliki keindahan dan beranekaragaman objek wisata. Pariwisata merupan sector yang mampu meningkatkan devisa daerah, termasuk di Riau yakni objek wisata Candi Muara Takus. Candi Muara Takus merupakan satu-satunya peninggalan bersejarah yang berada di Provinsi Riau, tepatnya berada di Kecamatan XIII Koto Kampar yakni di desa Muara Takus. Dengan adanya kunjungan wisatawan pada objek wisata Candi Muara Takus tentu memberikan pengaruh terhadap perekonomian masyarakat di kawasan wisata, baik dari segi pendapatan, memenuhi kebutuhan pokok, pendidikan, mengerangi tingkat penganguran dan kesehatan masyarakat. Dilihat dari latar belakang di atas, maka permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini adalah apakah kunjungan wisatawan pada objek wisata Candi Muara Takus berpengaruh terhadap kesejahteraan masyarakat Desa Muara Takus serta bagaimana kesejahteraan masyarakat sekitar objek wisata Candi Muara Takus ditinjuan dari persepktif ekonomi syariah. Penelitian dalam skripsi ini adalah p enelitian lapangan, metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Adapun populasi penelitian ini berjumlah 305KK sedangkan sampelnya berjumlah 30, dengan menggunakn teknik radom sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara dan kuisioner. Sedangkan analisis data menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif. Teknik penulisan menggunakan metode deduktif dan induktif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kunjungan wisatawan pada objek wisata Candi Muara Takus memberikan pengaruh dan memberikan perubahan yang baik karena dapat membantu dalam pendapatan, dalam memenuhi kebutuhan pokok, pendidikan dan kesehatan serta mampu mengurangi tingkat penganguran di kawasan wisata. Menurut tinjauan ekonomi syariah kesejahteraan masyarakat didapatkan karena adanya transaksi dari wisatawan dengan masyarakat di kawasan wisata, di mana transaksi tersebut seperti pembelian produk dan hasil dari usaha masyarakat yang telah memenuhi dengan prinsip-prinsip syariah. Kata kunci: Kunjungan Wisatawan, Objek Wisata Candi Muara Takus, Kesejahteraan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 360 Permasalahan dan Kesejahteraan Sosial
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 31 May 2021 04:19
Last Modified: 31 May 2021 04:19
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/48760

Actions (login required)

View Item View Item