Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

HUBUNGAN KOMPETENSI SOSIAL DAN KOMPETENSI PROFESIONAL DENGAN MOTIVASI KERJA GURU DI MADRASAH ALIYAH SWASTA KECAMATAN RAMBAH KABUPATEN ROKAN HULU

JUNAIDI JM, - (2021) HUBUNGAN KOMPETENSI SOSIAL DAN KOMPETENSI PROFESIONAL DENGAN MOTIVASI KERJA GURU DI MADRASAH ALIYAH SWASTA KECAMATAN RAMBAH KABUPATEN ROKAN HULU. Thesis thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
File 1.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
File 2.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (729kB)

Abstract

Junaidi JM (2021): Hubungan Kompetensi Sosial dan Kompetensi Profesional dengan Motivasi Kerja Guru di Madrasah Aliyah Swasta Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu Tujuan penelitian ini untuk mengetahui tentang (1) Apakah tedapat hubungan antara kompetensi sosial dengan motivasi kerja guru di Madrasah Aliyah Swasta Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu, (2) Apakah terdapat hubungan antara kompetensi profesional dengan motivasi kerja guru di Madrasah Aliyah Swasta Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu, (3) Apakah terdapat hubungan yang signifikan antara kompetensi sosial dan kompetensi profesional dengan motivasi kerja guru di Madrasah Aliyah Swasta Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif korelasional . Sampel dalam penelitian ini berjumlah 65 orang guru Madrasah Aliyah Swasta Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, angket dan dokumentasi. Teknik analisa data menggunakan empat langkah, yaitu: uji normalitas, uji linearitas, uji homegenitas serta uji korelasi. Hasil analisis data menunjukkan bahwa (1) Hubungan kompetensi sosial dan motivasi kerja sebesar 0,742 (positif) dengan besaran nilai Significance (2-tailed) 0,000 < 0,05 yang menjelaskan hubungan antara kompetensi sosial dan motivasi kerja signifikan.(2) Hubungan professional dan motivasi kerja sebesar 0,521 (positif) dengan besaran nilai Significance (2-tailed) 0,037 < 0,05 yang menjelaskan hubungan antara profesional dan motivasi kerja signifikan (3) Hubungan kompetensi sosial dan profesional dengan motivasi kerja sebesar 0,517 (positif) dengan besaran nilai Significance (2-tailed) 0,001 < 0,05 yang menjelaskan kompetensi sosial dan kompetensi profesional dengan motivasi kerja guru signifikan. . Kata Kunci: Kompetensi Sosial, Kompetensi Profesional dan Motivasi Kerja Guru

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: 000 Karya Umum
300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Program Pascasarjana > S2 > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: pps -
Date Deposited: 25 Feb 2021 05:34
Last Modified: 25 Feb 2021 05:34
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/46498

Actions (login required)

View Item View Item