Rito Bagio, - (2021) NORMALISASI KATA BAHASA GORONTALO MENGGUNAKAN METODE LEVENSHTEIN DISTANCE. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
BAB I,II,III,VI.pdf Download (2MB) | Preview |
|
Text (BAB IV)
BAB IV-V.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Bahasa Gorontalo adalah bahasa yang digunakan oleh suku Gorontalo yang berada di Provinsi Gorontalo, Pulau Sulawesi bagian utara, Indonesia, dimana bahasa tersebut merupakan bahasa penghubung antar individu dalam pergaulan di daerah Gorontalo dan masih digunakan hingga saat ini termasuk di media sosial. Media sosial merupakan salah satu media yang banyak digunakan dalam mencari informasi dimana didalamnya tidak memiliki aturan bahasa untuk penggunanya, sehingga masyarakat sering kali mengalami kesalahan dalam penulisan ketika beropini. Cara untuk mengatasi terjadinya kesalahan tersebut adalah dengan membuat sistem Normalisasi kata. Proses diawali dengan melakukan preprocessing dengan tahapan cleaning, case folding dan tokenizing pada komentar yang telah diinput,setelahnya memeriksa kata tersebut pada kamus, jika kata tidak ada pada kamus, akan dilakukan proses Stemming untuk pengecekan imbuhan yang ada pada kata tersebut. Selanjutnya dilakukan Normalisasi Kata dengan Metode Levenshtein Distance, yaitu metode yang meghitung jarak kemiripan dua buah string dengan proses penyisipan, penghapusan dan penggantian karakter. Diakhir, kata yang mengalami kesalahan penulisan tersebut akan ditampilkan rekomendasi kata. Kata rekomendasi yang ditampilkan adalah kata baku yang memiliki jumlah jarak kemiripan terkecil. Hasil pengujian dari Algoritma Levenshtein menghasilkan akurasi Suggestion adequacy (SA) sebesar 43,39% dari 400 data uji.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum > 004 Pemrosesan Data, Ilmu Komputer, Teknik Informatika |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Informatika |
Depositing User: | fsains - |
Date Deposited: | 23 Feb 2021 14:44 |
Last Modified: | 23 Feb 2021 14:44 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/46125 |
Actions (login required)
View Item |