Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PEMANFAATAN MINYAK BIJI KARET SEBAGAI BAHAN PEMBUATAN SABUN SERTA POTENSINYA SEBAGAI BAHAN AJAR KIMIA SMA KELAS X

Nurhayati, - (2021) PEMANFAATAN MINYAK BIJI KARET SEBAGAI BAHAN PEMBUATAN SABUN SERTA POTENSINYA SEBAGAI BAHAN AJAR KIMIA SMA KELAS X. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI NURHAYATI.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Nurhayati, (2020): Pemanfaatan Minyak Biji Karet sebagai Bahan Pembuatan Sabun serta Potensinya sebagai Bahan Ajar Kimia SMA Kelas X Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan bahan ajar berbasis penelitian laboratorium dalam materi pokok peran ilmu kimia dalam kehidupan bagi siswa Sekolah Menengah Atas. Jenis penelitian ini menggunakan mixed method and design. Tahap awal penelitian ini adalah mengumpulkan data kualitatif dari analisis kebutuhan bahan ajar yang meliputi analisis kurikulum, analisis sumber belajar dan menentukan bahan ajar. Sumber belajar yang digunakan untuk pengembangan bahan ajar adalah pemanfaatan minyak biji karet sebagai bahan pembuatan sabun. Hasil uji kualitas sabun dilakukan dengan menganalisis kadar air, alkali bebas dan nilai pH. Hasil uji kualitas sabun dari minyak biji karet meliputi kadar air sebesar 18%; kadar alkali bebas 0,032%; dan nilai pH 9. Dari hasil analisis kebutuhan dipilihlah bahan ajar poster kimia pada materi peran ilmu kimia sebagai bahan ajar yang cocok untuk hasil penelitian. Poster yang dihasilkan diuji dengan dengan tingkat kevalidan 86% (Sangat Valid). Dari hasil tersebut mengidentifikasikan bahwa poster kimia berbasis penelitian laboratorium yang dibuat layak untuk dijadikan bahan ajar tambahan guru di SMA pada materi pokok peran ilmu kimia. Kata kunci: Bahan ajar, Peran Ilmu Kimia, Biji Karet, dan Sabun

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 500 Ilmu-ilmu Alam dan Matematika > 540 Kimia
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Kimia
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 23 Feb 2021 14:08
Last Modified: 23 Feb 2021 14:08
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/45709

Actions (login required)

View Item View Item