Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

KEDISIPLINAN BELAJAR SISWA SECARA ONLINE SELAMA MASA COVID- 19 DI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN TELKOM PEKANBARU

NurHafiza Supriyati, - (2021) KEDISIPLINAN BELAJAR SISWA SECARA ONLINE SELAMA MASA COVID- 19 DI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN TELKOM PEKANBARU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN KECUALI BAB IV.pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK NurHafiza Supriyati, (2020) : Kedisplinan Belajar Siswa Secara Online Selama Masa Covid- 19 di Sekolah Menengah Kejuruan Telkom Pekanbaru Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kedisplinan belajar siswa secara online selama masa covid-19 di Sekolah Menengah Kejuruan Telkom Pekanbaru. Penelitian ini dilatar belakangi oleh diberlakukannya belajar secara online di Indonesia karena covid-19. Pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survey. Subjek penelitian ini adalah siswa SMK Telkom yang melaksanakan proses belajar online. Sedangkan objek penelitian ini adalah kedisplinan belajar siswa secara online selama masa covid-19 di SMK Telkom Pekanbaru. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI yang berjumlah 100 orang, sedangkan sampel penelitian ini berjumlah 100 orang, yang mana populasi dalam penelitian ini keseluruhannya dijadikan sampel. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner dengan kuesioner tertutup dan dilakukan uji validitas dan reliabilitas menggunakan SPSS 23.0 for windows. Analisis data dalam penelitian ini memakai kategoriasi. Hasil penelitian ini adalah tingkat kedsiplinan belajar siswa secara online dalam kategori “Tinggi” dengan persentase 79,36% dan ditemukan beberapa faktor Kedisiplinan Belajar Siswa Secara Online di Sekolah Menengah Kejuruan Telkom Pekanbaru antara lain: 1) Kesadaran diri sendiri., 2) Takut pada hukum atau sanksi yang diberikan oleh sekolah atas pelanggaran disiplin yang di lakukan., 3) Keadaan atau kondisi lingkungan sekitar, seperti lingkungan rumah dan sekolah., 4) Motivasi dalam diri saya sendiri., 5) Ikutikutan atau meniru teman., 6) Ingin mendapat pengakuan dari guru, orangtua, dan juga teman sebaya. Kata Kunci: Kedisplinan Belajar, Secara Online, Masa Covid-19

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 19 Feb 2021 04:04
Last Modified: 19 Feb 2021 04:04
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/44840

Actions (login required)

View Item View Item