Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGEMBANGAN MODUL EFIKASI DIRI UNTUK MEMPERKUAT KARAKTER ISLAMI PADA SISWA MTs NEGERI PEKANBARU

YULITA KURNIAWATY ASRA, YKA (2021) PENGEMBANGAN MODUL EFIKASI DIRI UNTUK MEMPERKUAT KARAKTER ISLAMI PADA SISWA MTs NEGERI PEKANBARU. Disertasi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img]
Preview
Text
Disertasi Gabungan.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview

Abstract

PENGEMBANGAN MODUL EFIKASI DIRI UNTUK MEMPERKUAT KARAKTER ISLAMI PADA SISWA MTs NEGERI PEKANBARU ABSTRAK Yulita Kurniawaty Asra Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui apakah pengembangan modul efikasi diri efektif untuk memperkuat karakter islami (2) Untuk mendapatkan gambaran tentang karakter islami yang dimiliki oleh siswa (3) Untuk mengetahui karakter islami yang dominan yang dimiliki oleh (4) untuk mengetahui hal apa saja dari efikasi diri yang paling berpengaruh terhadap karakter islami siswa MTs Negeri Pekanbaru. Penelitian ini menggunakan metode R&D dengan 9 tahap. Populasi penelitian adalah siswa MTs Negeri Pekanbaru Kelas IX pada Tahun Ajaran 2018/2019 sejumlah 683 siswa Pekanbaru. Penentuan sampel dilakukan dengan tehnik purposive sampling. Uji coba terhadap alat ukur karakter islami menghasilkan reliabilitas sebesar 0.978 yang artinya alat ukur karakter islami valid dan reliabel untuk digunakan dalam penelitian. Produk yang dihasilkan dari penelitian ini adalah Modul materi efikasi diri untuk guru serta modul pelatihan efikasi diri untuk siswa. Revisi dan validasi produk dilakukan dengan tehnik Focus Group Discussion oleh expert judgment dengan penilaian dari aspek 1) Penerimaan terhadap modul yang meliputi : Tampilan modul, bahasa yang digunakan serta tata tulis. 2) Ketepatan modul yang meliputi : kesesuaian dengan tujuan penelitian, urutan materi yang diberikan, kesesuaian materi dengan subjek penelitian. Revisi produk dilakukan dalam tiga tahap yakni FGD dengan expert judgment, uji terbatas dan uji luas. Uji coba produk dilapangan melalui uji terbatas, uji luas dan uji sangat luas menggunakan desain pretest posttes control group. Temuan umum dari penelitian ini menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan antara kelompok kontrol dan kelompok eksperimen pada uji terbatas dengan nilai (z= -3,396, p < 0,05). Serta perbedaan yang siginifikan antara kelompok kontrol dan kelompok eksperimen pada uji luas (z= -0,153, p > 0,05). Hasil uji beda pada ujicoba pemakaian produk pada uji sangat luas juga menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan antara kelompok kontrol dengan kelompok eksperimen dengan nilai rerata P= 0,793. Hasil penelitian seluruhnya menunjukkan bahwa modul efikasi diri efektif dalam memperkuat karakter islami siswa MTs Negeri Pekanbaru. Temuan khusus penelitian ini melalui analisis tambahan dengan uji statistik cross product menunjukkan bahwa karakter islami yang dominan adalah karakter mushalli sejumlah 22, 40 % siswa Sedangkan Sumber efikasi diri yang paling berkontribusi tehadap karakter islami adalah persuasi verbal yakni 33,10 %. Adapun sumbangan efektif efikasi diri terhadap karakter islami yakni sebesar 69,19%. Artinya efikasi diri diri berpengaruh sebesar 69,19 % terhadap karakter islami. Kata Kunci : Penelitian R&D, karakter islami, efikasi diri

Item Type: Thesis (Disertasi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Program Pascasarjana > S3 > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: pps -
Date Deposited: 10 Feb 2021 03:30
Last Modified: 10 Feb 2021 03:30
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/41377

Actions (login required)

View Item View Item