Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PROACTIVE COPING MAHASISWA DALAM MENGERJAKAN TUGAS KULIAH DITINJAU DARI EFIKASI DIRI PADA MAHASISWA FAKULTAS PSIKOLOGI UIN SUSKA

Sugianti (2012) PROACTIVE COPING MAHASISWA DALAM MENGERJAKAN TUGAS KULIAH DITINJAU DARI EFIKASI DIRI PADA MAHASISWA FAKULTAS PSIKOLOGI UIN SUSKA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYRIEF RIAU.

[img]
Preview
Text
2013_201305PSI.pdf

Download (719kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada hubungan Proactive coping mahasiswa dalam mengerjakan tugas kuliah ditinjau dari efikasi diri. Efikasi diri adalah persepsi diri sendiri, keyakinan diri terhadap kemampuan dalam menghadapi situasi sulit atau melakukan tugas sehingga dapat memperoleh hasil sesuai dengan target yang diinginkankan. Proactive coping mahasiswa adalah upaya mahasiswa untuk mencapai tujuan yang hendak dicapai dengan mengintegrasikan kualitas personal mahasiswa di mana tuntutan dan hambatan yang ada selama proses pencapaian tujuan dianggap sebagai sesuatu yang menantang dan bukan sebagai ancaman. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 89 orang mahasiswa Fakultas Psikologi. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan proportional purposive random sampling. Data dikumpulkan melalui dua buah skala yaitu skala efikasi diri yang peneliti susun berdasarkan komponen efikasi diri dari Bandura dan skala proactive coping yang peneliti susun berdasarkan aspek-aspek proactive coping dari Greenglass. Skala efikasi diri memiliki nilai koefisien reliabilitas (α) sebesar 0,889 dan skala proactive coping memiliki nilai koefisien reliabilitas (α) sebesar 0,926. Data yang diperoleh dalam penelitian ini dianalisis dengan menggunakan korelasi product moment. Berdasarkan hasil analisis diperoleh koefisien korelasi (r) sebesar 0,366 % dengan taraf signifikan (ρ) 0,000, hasil ini menunjukkan ada hubungan yang sangat signifikan antara proactive coping mahasiswa dalam mengerjakan tugas kuliah ditinjau dari efikasi diri. Kata kunci : Proactive Coping, Efikasi diri, Mahasiswa

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 100 Filsafat dan Psikologi > 150 Psikologi
Divisions: Fakultas Psikologi > Bagian Psikologi Klinis dan Agama
Depositing User: Surya Elhadi
Date Deposited: 29 Apr 2016 04:34
Last Modified: 29 Apr 2016 04:34
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/3962

Actions (login required)

View Item View Item