Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PERANAN PROGRAM KAMPUNG TERNAK LEMBAGA AMIL ZAKAT DOMPET DHUAFA RIAU DALAM MENINGKATKAN EKONOMI MUSTAHIK DITINJAU MENURUT EKONOMI SYARIAH

Hotlina, - (2020) PERANAN PROGRAM KAMPUNG TERNAK LEMBAGA AMIL ZAKAT DOMPET DHUAFA RIAU DALAM MENINGKATKAN EKONOMI MUSTAHIK DITINJAU MENURUT EKONOMI SYARIAH. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN KECUALI BAB IV.pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Hotlina, (2020) : Peranan Program Kampung Ternak Lembaga Amil Zakat Dompet Dhuafa Riau dalam Meningkatkan Ekonomi Mustahik Ditinjau Menurut Ekonomi Syariah Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya Pemberdayaan ekonomi melalui zakat yang dapat membantu para fakir miskin yang secara langsung besar pengaruhya bagi kehidupan ekonomi para mustahik. Permasalahan dalam penelitian ini adalah cara LAZ Dompet Dhuafa meningkatkan ekonomi mustahik dalam program kampung ternak. Adapun tujuan dari penelitian adalah Untuk mengetahui peranan Dompet Dhuafa dalam peningkatan ekonomi mustahik melalui program Kampung Ternak , Untuk mengetahui pendukung dan hambatan yang dihadapi oleh program kampung Ternal Lembaga Dompet Dhuafa dalam meningkatkan ekonomi mustahiq , dan Untuk mengetahui tinjauan ekonomi Islam terhadap mamfaat yang diperoleh mustahik pada perkembangan program Kampung Ternak Lembaga Dompet Dhuafa dalam meningkatkan ekonomi mustahiq Penelitian ini menggunakan jenis penelitian Kualitatif dengan lokasi penelitian di Lembaga Amil Zakat Dompet Dhuafa Jl. Arifin Ahmad komplek Perkantoran Soekarno Hatta Center Blok D No. Pekanbaru, Riau. Populasi dalam penelitian adalah pengurus,fisabilillah dan mustahik yang yang berjumlah 11 orang., dengan menggunakan metode Total sampling. Pengumpulan data menggunakan observasi, angket, wawancara dan dokumentasi. Untuk teknis analisis data peneliti menggunakan penelitiansosial ekonomi menggunakan Deskriptif Kualitatiif Tinjauan ekonomi syariah dalam peranan program LAZ Dompet Dhuafa dalam meningkatkan ekonomi mustahik sudah sesuai dengan prinsip syariah karena islam juga menganjurkan untuk menyalurkan zakat dalam bentuk zakat produktif dan penyaluran zakat produktif dalam program kampung ternak ini sudah tepat kepada mustahik yang tepat

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 19 Jan 2021 08:53
Last Modified: 19 Jan 2021 08:53
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/33374

Actions (login required)

View Item View Item