Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

INTEGRATED MARKETING COMMUNICATION CERITA BARU CENTER (CBC) DALAM TOP EVENT PARIWISATA DI PROVINSI RIAU

Suhartini Abrilah, - (2020) INTEGRATED MARKETING COMMUNICATION CERITA BARU CENTER (CBC) DALAM TOP EVENT PARIWISATA DI PROVINSI RIAU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
SKRIPSI SUHARTINI ABRILAH.pdf

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Nama : Suhartini Abrilah Jurusan : Ilmu Komunikasi Judul : Integrated Marketing Communication Cerita Baru Center (CBC) dalam Top Event Pariwisata di Provinsi Riau Top Event Pariwisata ini rutin dilaksanakan tiap tahunnya. Top Event ini sudah termasuk kedalam kalender Nasional oleh Kementrian Pariwisata. Dalam menarik kunjungan wisatawan untuk menyaksikan event tersebut, sangat dibutuhkan komunikasi pemasaran yang lebih terintegrasi agar tujuan dari Dinas Pariwisata Riau tersampaikan kepada calon wisatawan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana komunikasi pemasaran terpadu (IMC) Cerita Baru Center (CBC) dalam Top Event Pariwisata di Provinsi Riau. Peneltian ini menggunakan Metode Deskriptif Kualitatif. Hasil dari penelitian ini ialah bahwa dari lima komponen IMC yang dikemukakan oleh Kotler and Keller ini, CBC hanya menggunakan tiga komponen saja yaitu Personal Selling (Penjualan Perseorangan) yang dilakukan dengan mengikuti ajang pameran atau seminar, kemudian Advertising (Periklanan) CBC menggunakan metode P.O.S.E Media maupun Media Cetak seperti brosur, majalah atau baliho. yang terakhir Public Relations (Hubungan Masyarakat) disini CBC bekerja sama kepada pihak media dalam menaikkan berita setelah Event tersebut digelar serta keberhasilan Event tersebut. Disini Dinas Pariwisata hanya sebagai regulasi saja dan tidak ada terkait kepada jual beli apapun Dinas Pariwisata fokus kepada jumlah kunjungan wisatawan yang hadir dalam pelaksanaan Event. Kata Kunci : Integrated Marketing Communication (IMC), Top Event, Cerita Baru Center (CBC).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial, Hubungan Antarpersonal > 302.2 Komunikasi
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 12 Jan 2021 05:36
Last Modified: 12 Jan 2021 05:39
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/31659

Actions (login required)

View Item View Item