Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Penerapan Fungsi Kehumasan di Disdukcapil kabupaten Rokan Hilir dalam meningkatkan pelayanan prima kepada masyarakat

Rahma, - (2021) Penerapan Fungsi Kehumasan di Disdukcapil kabupaten Rokan Hilir dalam meningkatkan pelayanan prima kepada masyarakat. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTASN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text
gabungna kecuali bab v.pdf

Download (3MB)
[img] Text (BAB V)
bab v.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Nama : Rahma Jurusan : Ilmu Komunikasi Judul : Penerapan Fungsi Kehumasan di Disdukcapil kabupaten Rokan Hilir dalam meningkatkan pelayanan prima kepada masyarakat Disdukcapil Kabupaten Rokan Hilir adalah suatu lembaga pemerintah yang membantu tugas bupati dalam melaksanakan urusan pemerintah daerah dibidang administrasi kependudukan. Skripsi ini berisi penelitian yang berjudul Penerapan Fungsi Kehumasan di Disdukcapil Kabupaten Rokan Hilir dalam meningkatkan pelayanan prima kepada masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui fungsi kehumasan dalam meningkatkan pelayanan prima kepada masyarakat. Dalam penelitian ini dibatasi pada masalah bagaimana penerapan fungsi kehumasan Disdukcapil Kabupaten Rokan Hilir dalam meningkatkan pelayanan prima kepada masyarakat. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif, teknik pengumpulan data pada penelitian ini diperoleh dari observasi dan wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian yang telah peneliti lakukan maka dapat disimpulkan bahwa untuk meningkatkan pelayanan prima kepada masyarakat perlunya melakukan pelatihan kepada setiap pegawai dan melakukan workshop kehumasan. dari hasil penelitian bahwa Disdukcapil Kabupaten Rokan hilir telah menerapkan fungsi kehumasan dalam melayani masyarakat, Disdukcapil juga selalu memperhatikan keramahan, ketepatan, kecepatan dalam melayani masyarakat. Kata Kunci : Penerapan Fungsi kehumasan dan pelayanan prima

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial, Hubungan Antarpersonal > 302.2 Komunikasi
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 15 Jan 2021 03:37
Last Modified: 15 Jan 2021 03:37
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/31519

Actions (login required)

View Item View Item