Muhammad Ikhwan (2013) NILAI-NILAI DAKWAH ISLAM DALAM IDEOLOGI PARTAI KEADILAN SEJAHTERA KOTA PEKANBARU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
2013_201352MD.pdf Download (307kB) | Preview |
Abstract
Nilai-nilai dakwah Islam dalam ideologi Partai Keadilan Sejahtera ialah pesan-pesan yang menjadi materi pokok yang diajarkan Nabi dan Rasul dalam menjalankan aktivitas dakwah yang dilakukan secara sadar dan terus menerus dengan tujuan agar orang lain bisa menerima serta menjalankan ajaran Islam secara menyeluruh (kaffah). Adapun yang menjadi lokasi penelitian adalah kantor pengurus Partai Keadilan Sejahtera Kota Pekanbaru, sedangkan subjek dari penelitian ini adalah pengurus Partai Keadilan Sejahtera Kota Pekanbaru, dan yang menjadi objek dari penelitian ini adalah nilai-nilai dakwah Islam yang menjadi ideologi Partai Keadilan Sejahtera Kota Pekanbaru. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 34 orang dan yang menjadi sampel 7 orang dengan menggunakan teknik purposive sampling yaitu dipilih dengan pertimbangan dan tujuan tertentu. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data dengan cara wawancara, observasi dan dokumentasi. Metodologi yang penulis gunakan adalah diskriptif kualitatif yaitu menggambarkan atau memaparkan fenomena-fenomena dengan kata-kata atau kalimat, kemudian data-data tersebut dianalisis untuk memperoleh kesimpulan. Dari hasil penelitian penulis, menunjukkan bahwa nilai-nilai dakwah Islam yang menjadi ideologi Partai Keadilan Sejahtera terdiri dari tiga aspek, yaitu iman, Islam dan ihsan. Nilai ke-imanan ialah pen-tauhidan umat Islam kepada Allah Swt. sebagai Tuhan semesta alam. Sedangkan nilai ke-Islaman adalah keseluruhan hukum dan perundang-undangan yang terdapat dalam Islam, yang mengatur hubungan manusia dengan Tuhan, maupun antar manusia sendiri. Nilai ihsan adalah segala perbuatan kebaikan yang dilakukan atas dasar pengabdian kepada Allah Swt. ihsan juga bisa diartikan kesempurnaan dari amal ibadah dari seorang muslim. Tiga aspek yang menjadi nilai ihsan yaitu ibadah, muamalah dan akhlak. Partai Keadilan Sejahtera mempunyai kegiatan dakwah sebagai sarana untuk menanamkan nilai-nilai dakwah tersebut yaitu dengan menggunakan sarana tarbiyah. Adapun yang menjadi sarana tarbiyah yang paling utama adalah halaqoh. Sedangkan ta’lim, dauroh, mukhayyam dan Mabit merupakan kegiatan penunjang atau tambahan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial, Hubungan Antarpersonal |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam |
Depositing User: | Surya Elhadi |
Date Deposited: | 18 Mar 2016 04:01 |
Last Modified: | 09 Sep 2016 03:11 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/2956 |
Actions (login required)
View Item |