Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PEMANFAATAN WAKAF LAHAN PERKEBUNAN SAWIT MASJID NURUL IMAN KAMPUNG MEREMPAN HULU KECAMATAN SIAK MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI SYARIAH

Didi Santoso, - (2020) PEMANFAATAN WAKAF LAHAN PERKEBUNAN SAWIT MASJID NURUL IMAN KAMPUNG MEREMPAN HULU KECAMATAN SIAK MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI SYARIAH. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img] Text
GABUNG KECUALI BAB IV.pdf

Download (4MB)
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini berjudul “PEMANFAATAN WAKAF LAHAN PERKEBUNAN SAWIT MASJID NURUL IMAN KAMPUNG MEREMPAN HULU KECAMATAN SIAK MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI SYARIAH”. Skripsi ini berkaitan dengan pengamatan yang dilakukan oleh penulis di Masjid Nurul Iman. Setelah penulis telusuri ternyata pemanfaataan wakaf lahan perkebunan sawit di Masjid Nurul Iman belum mampu mencapai tujuan dari wakaf tersebut yaitu memenuhi biaya operasional. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana pemanfaatan wakaf lahan perkebunan sawit Masjid Nurul Iman Kampung Merempan Hulu Kecamatan Siak. 2) Bagaimana tinjauan Ekonomi Syariah terhadap wakaf lahan perkebunan sawit Masjid Nurul Iman Kampung Merempan Hulu Kecamatan Siak. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pemanfaatan dan tinjauan Ekonomi Syariah terhadap wakaf lahan perkebunan sawit Masjid Nurul Iman Kampung Merempan Hulu Kecamatan Siak Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun populasi berjumlah tiga orang yang tediri dari ketua masjid yang merangkap sebagai nazhir wakaf, bendahara masjid yang mencatat hasil wakaf dan petani penggarap. Mengingat jumlah populasi yang tidak terlalu banyak maka penulis menggunakan teknik sensus, atau lebih dikenal dengan istilah Total Sampling. Analisis data yang digunakan adalah dengan metode kualitatif. Metode penulisan yang diambil adalah dengan cara induktif. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, bahwa pemanfaatan wakaf lahan perkebunan sawit belum mampu mencapai tujuan wakaf. Hal tersebut terjadi karena adanya pencatatan yang kurang rapi, miskomunikasi antara nazhir dan pengelola, serta kurangnya perawatan terhadap pohon sawit yang mengakibatkan tidak maksimalnya hasil dari wakaf sawit. Sehingga perlu dilakukan tinjauan Ekonomi Syariah mengingat belum maksimalnya pemanfaatan wakaf dalam memenuhi kebutuhan operasional masjid.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 24 Jul 2020 04:12
Last Modified: 24 Jul 2020 04:12
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/28481

Actions (login required)

View Item View Item