Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH FAKTOR FUNDAMENTAL PERUSAHAAN TERHADAP HARGA SAHAM SYARIAH DENGAN EARNING PER SHARE SEBAGAI VARIABEL MODERATING DI JAKARTA ISLAMIC INDEX

Surya Tegar Widjiantoro, - (2020) PENGARUH FAKTOR FUNDAMENTAL PERUSAHAAN TERHADAP HARGA SAHAM SYARIAH DENGAN EARNING PER SHARE SEBAGAI VARIABEL MODERATING DI JAKARTA ISLAMIC INDEX. Thesis thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img] Text
GABUNGAN SKRIPSI KECUALI BAB IV.pdf

Download (53MB)
[img] Text (BAB IV)
BAB IV PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (685kB)

Abstract

ABSTRAK Surya Tegar Widjiantoro (2020) : Pengaruh Profitability Ratio, Solvency Ratio, Liquidity Ratio, Market Ratio Terhadap Harga Saham Syariah Dengan Earning Per Share Sebagai Variabel Moderating Di Jakarta Islamic Index. Penelitian yang penulis lakukan ini bertujuan untuk mengetahui adakah pengaruh secara parsial dan bagaimanakah bentuk variabel moderasi pada variabel Price Earning Ratio (PER), Debt Equity Ratio (DER), Current Ratio (CR), Net Profit Margin (NPM), Dividend Payout Ratio (DPR), Return On Asset (ROA), Price to Book Value (PBV), Dividend Yield Ratio (DYR) terhadap harga saham syariah di Jakarta Islamic Index. Penelitian ini adalah penelitian dengan menggunakan data sekunder yang didapat dari situs resmi IDX dan Investing. Jumlah populasi penelitian ini adalah seluruh perusahaan anggota JII dari tahun 2016 – 2018 dan jumlah sampel penelitian ini adalah berjumlah 18 perusahan yang selalu menjadi anggota Bursa Efek Indonesia khususnya di Jakarta Islamic Index dari tahun 2016 – 2018. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji asumsi klasik dan uji analisis Moderated Regression Analysis (MRA) atau biasa disebut uji interaksi. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan diperoleh hasil variabel yang memiliki pengaruh secara parsial adalah variabel DER, DPR, ROA, PBV sedangkan variabel lainnya seperti PER, CR, NPM dan DYR tidak memiliki pengaruh terhadap harga saham syariah. Kemudian untuk variabel moderasi berupa Earning Per Share (EPS) terbukti mampu memoderasi setiap variabel independen dan variabel moderasi ini dapat memperkuat hubungan antara variabel independen (X) terhadap dependen (Y). Kata Kunci : Profitability Ratio, Solvency Ratio, Liquidity Ratio, Market Ratio, Moderated Regression Analysis, Harga Saham Syariah.

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
Divisions: Program Pascasarjana > S2 > Ekonomi Syariah
Depositing User: pps -
Date Deposited: 23 Jul 2020 05:04
Last Modified: 23 Jul 2020 05:05
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/28375

Actions (login required)

View Item View Item