Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Analisis Hukum Islam terhadap Penetapan Hakim Pengadilan Agama Bangkinang Nomor 0060/Pdt.P/2017/PA.Bkn tentang perubahan biodata pada Akta Nikah

Rahmatiyah, - (2020) Analisis Hukum Islam terhadap Penetapan Hakim Pengadilan Agama Bangkinang Nomor 0060/Pdt.P/2017/PA.Bkn tentang perubahan biodata pada Akta Nikah. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (429kB)
[img] Text
GABUNGAN KECUALI BAB IV.pdf

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Rahmatiyah (2020): “Analisis Hukum Islam terhadap Penetapan Hakim Pengadilan Agama Bangkinang Nomor 0060/Pdt.P/2017/PA.Bkn tentang perubahan biodata pada Akta Nikah ”. Penulisan skripsi ini dilatar belakangi oleh adanya penetapan yang dikeluarkan oleh Pengadilan Agama terkait perubahan biodata pada Akta Nikah. perubahan biodata tersebut mencakup tulisan nama, baik secara keseluruhan maupun kesalahan penulisan nama pada hurufnya saja. Adapun permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana penetapan Hakim Pengadilan Agama Bangkinang Nomor 0060/Pdt.P/2017/PA.Bkn tentang perubahan biodata pada Akta Nikah, bagaimana pertimbangan Hakim Pengadilan Agama Bangkinang Nomor 0060/Pdt.P/2017/PA.Bkn mengenai perubahan biodata pada Akta Nikah, dan bagaimana analisis Hukum Islam terhadap penetapan Hakim Pengadilan Agama Bangkinang Nomor 0060/Pdt.P/2017/Pa.Bkn tentang perubahan biodata pada Akta Nikah. Penelitian ini merupakan metode penelitian Hukum Islam normatif yang dilaksanakan dengan menggunakan metode kepustakaan (library research) dengan objek penelitian yaitu penetapan Hakim dalam perubahan biodata pada Akta Nikah dengan Nomor perkara 0060/Pdt.P/2017/Pa.Bkn. sumber data primer dalam penelitian ini adalah putusan Pengadilan Agama Bangkinang perkara Nomor 0060/Pdt.P/2017/Pa.Bkn dan sumber data sekundernya yaitu buku bacaan, jurnal dan artikel lain yang terkait dengan objek penelitian ini. Adapun hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penetapan Hakim dalam perubahan biodata pada Akta Nikah dapat diterima dalam Hukum Islam karena sesuai dengan tinjauan dari aspek maslahat, dimana kemaslahatan yang diinginkan oleh Hakim untuk mencapai kemaslahatan hak dan kewajiban bagi orang yang bersangkutan (suami-istri).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 340 Ilmu Hukum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Keluarga (Ahwal Al-Syakhsiyah)
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 16 Jul 2020 03:32
Last Modified: 16 Jul 2020 03:32
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/28295

Actions (login required)

View Item View Item