Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH TREND FASHION DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN BUSANA MUSLIMAH DALAM PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Kasus Pada Khayla Boutique Di Kota Duri)

Hasri Yolanda, - (2020) PENGARUH TREND FASHION DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN BUSANA MUSLIMAH DALAM PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Kasus Pada Khayla Boutique Di Kota Duri). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (616kB)
[img] Text
SKRIPSI GABUNGAN.pdf

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Hasri Yolanda, (2020): Pengaruh Trend Fashion Dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Busana Muslimah Dalam Perspektif Ekonomi Islam (Studi Kasus Pada Khayla Boutique Di Kota Duri) Penelitian ini dilatar belakangi berdasarkan fenomena yang ada dimana trend fashion dan promosi dapat menjadi faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian konsumen, karena hal tersebut berkaitan langsung dengan kepuasan konsumen dalam memiliki atau membeli produk busana muslimah di Khayla Boutique. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh trend fashion dan promosi secara parsial dan secara simultan terhadap keputusan pembelian di Khayla Boutique Kota Duri serta tinjauan ekonomi syari’ah tentang pengaruh trend fashion dan promosi terhadap keputusan pembelian pada Khayla Boutique Kota Duri. Populasi dan sampel dalam penelitian ini ada 2, Populasi I berjumlah 4 orang yaitu pemilik dan karyawan Khayla Boutique (untuk wawancara), Populasi II yaitu Konsumen dari Khayla Boutique pada tahun 2018 yang berjumlah sebanyak 1.464 orang (untuk dilakukan pengambilan angket). Kemudian sampel I yaitu pemilik dan karyawan Khayla Boutique yang berjumlah 4 orang mengunakan teknik Total Sampling. Sampel II berjumlah 94 responden dimana dalam menentukan sampel II peneliti menggunakan rumus Slovin dan teknik pengumpulan data Accidental Sampling. Dari hasil penelitian ini, berdasarkan hasil uji t yang mana variabel trend fashion memiliki nilai thitung sebesar (7.592) > ttabel sebesar (1.986) dengan nilai signifikan sebesar 0.000 < 0.05. Dan variabel promosi memiliki thitung sebesar (10.825) > ttabel sebesar (1.986) dengan nilai signifikan sebesar 0.000 < 0.05 yang berarti H0 ditolak dan H1 diterima, yang mana artinya bahwa variabel Trend Fashion (X1) dan Promosi (X2) memiliki pengaruh secara parsial terhadap variabel Keputusan Pembelian (Y). Untuk hasil uji f yang mana variabel Trend Fashion dan Promosi memiliki nilai signifikan f sebesar 0.000 < 0,05 (5%) dengan fhitung (fhitung > ftabel) = 317.554 > 3.10 yang berarti bahwa trend fashion dan promosi secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Dalam tinjauan ekonomi syari’ah, bahwa pengaruh Trend Fashion dan Promosi terhadap keputusan pembelian Busana Muslimah Khayla Boutique tidak bertentangan dengan syariat Islam, karena Khayla Boutique menerapkan tata busana muslimah dan promosi sesuai dengan nilai-nilai Islam yang terdapat di dalam Al-Qur’an dan hadits. Keyword: Trend Fashion, Promosi, Keputusan Pembelian

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 16 Jul 2020 02:48
Last Modified: 16 Jul 2020 02:49
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/28273

Actions (login required)

View Item View Item