Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

IMPLEMENTASI MANAJEMEN KESISWAAN DALAM PEMBERDAYAAN ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH DI SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 2 RIMBA MELINTANG

Rina Andriany, - (2020) IMPLEMENTASI MANAJEMEN KESISWAAN DALAM PEMBERDAYAAN ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH DI SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 2 RIMBA MELINTANG. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (743kB)
[img] Text
SKRIPSI RINA ANDRIANY.pdf

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Rina Andriany, (2020): Implementasi Manajemen Kesiswaan dalam Pemberdayaan Organisasi Siswa Intra Sekolah di Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Rimba Melintang. Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui implementasi manajemen kesiswaan dalam pemberdayaan Organisasi Siswa Intra Sekolah di Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Rimba Melintang serta faktor pendukung dan penghambatnya. Jenis penelitian ini yaitu penelitian deskriptif kualitatif. Subjek utama dalam penelitian ini adalah wakil kepala kesiswaan di Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Rimba Melintang, dan objek penelitian ini adalah Implementasi Manajemen Kesiswaan Dalam Pemberdayaan Organisasi Siswa di Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Rimba Melintang. Adapun yang menjadi informan utama dalam penelitian ini adalah Wakil Kepala Kesiswaan Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Rimba Melintang sedangkan informan pendukungnya adalah Kepala Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Rimba Melintang, Pembina Osis, beserta siswa di Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Rimba Melintang . Berdasarkan temuan penelitian dan pembahasan penelitian mengenai Implementasi Manajemen Kesiswaan Dalam Pemberdayaan Organisasi Siswa Intra Sekolah di SMAN 2 Rimba Melintang, maka dapat disimpulkan bahwa : Implementasi manajemen kesiswaan dalam pemberdayaan organisasi siswa intra sekolah di SMAN 2 Rimba Melintang didasarkan pada aspek analisis kebutuhan, rekruitmen, seleksi, orientasi, penempatan, pembinaan dan pengembangan siswa, serta pencatatan dan pelaporan. Artinya, kesiswaan di SMAN 2 Rimba Melintang telah menerapkan aspek-aspek tersebut dalam pemberdayaan Organisasi Siswa Intra Sekolah. Faktor pendukung dan penghambat implementasi manajemen kesiswaan dalam pemberdayaan organisasi siswa intra sekolah di SMAN 2 Rimba Melintang antara lain biaya, waktu, kemampuan atau kompetensi penyelenggara, dan lain-lain, sedangkan pendukungnya adalah dukungan, partisipasi siswa, dukungan guru-guru dan semangat kerja atau motivasi dari para pengurus OSIS. Kata Kunci: Implementasi, pemberdayaan OSIS.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 14 Jul 2020 02:40
Last Modified: 14 Jul 2020 02:40
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/28197

Actions (login required)

View Item View Item