Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

STATUS HAK ATAS TANAH MILIK PIHAK KETIGA YANG DIJADIKAN SEBAGAI JAMINAN KREDIT DI KOPERASI SIMPAN PINJAM SWAMITRA CABANG MARPOYAN DAMAI

Mico Mora Abdillah Siregar, - (2020) STATUS HAK ATAS TANAH MILIK PIHAK KETIGA YANG DIJADIKAN SEBAGAI JAMINAN KREDIT DI KOPERASI SIMPAN PINJAM SWAMITRA CABANG MARPOYAN DAMAI. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img] Text
GABUNGAN SKRIPSI KECUALI BAB IV.pdf

Download (2MB)
[img] Text (BAB IV)
BAB IV PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (322kB)

Abstract

ABSTRAK Berdasarkan permasalahan yang terjadi di Koperasi Simpan Pinjam Swamitra cabang Marpoyan Damai, yaitu debitur yang menjaminkan jaminan berupa surat hak atas tanah milik pihak ketiga yang dijadikan sebagai jaminan kredit di koperasi swamitra fatma pesona cabang marpoyan damai yang dalam kenyataannya menimbulkan masalah mengenai bagaimana status kedudukan jaminan hak atas tanah tersebut,dan bagaimana penyelesaiannya. Berdasarkan hal tersebut maka penulis, merumuskan bagaimana status kedudukan hak atas tanah milik pihak ketiga yang dijadikan sebagai jaminan kredit di koperasi swamitra fatma pesona cabang marpoyan damai dan bagaimana penelesaian masalah hak atas tanah milik pihak ketiga yang dijadikan sebagai jaminan kredit di koperasi swamitra cabang marpoyan damai. Jenis penelitian ini tergolong pada yuridis sosiologis, sedangkan sifat penelitian ini adalah adalah penelitian sosiologis,maksud dari sosiologis yakni adalah penelitian observasi langsung ke lapangan lokasi tempat terjadinya permasalahan tersebut yaitu di Koperasi Simpan Pinjam Swamitra Cabang Marpoyan Damai. Dari hasil penelitian diketahui bahwa permasalahan dikarenakan pihak Debitur melakukan pemalsuan data dengan cara merubah nama debitur di KTP,hal tersebut di ketahui saat pihak Koperasi Swamitra melakukan pemeriksaan ulang pada syarat-syarat serta jaminan yang di ajukan debitur saat mengajukan pinjaman kredit pada Koperasi Swamitra,dan diketahui bahwa jaminan tersebut bukanlah milik Debitur, Melainkan milik Pihak Ketiga yang diketahui memiliki hubungan dekat dengan debitur dari permasalahan ini pihak Koperasi Swamitra Fatma pesona telah melakukan kelalaian saat memeriksa persyaratan dan jaminan yang diajukan debitur untuk pinjaman kredit. Akibat dari permaalahan yang di awali dari kelicikan Debitur ini yaitu menyebabkan dana anggota koperasi tertimbun,sehingga Koperasi Swamita mengalami kendala untuk memutarkan dana anggota koperasi,apabila permasalahan ini di selesaikan di pengadilan maka perjanjian kredit tersebut dianggap tidak pernah ada,karena dalam hal ini menurut Pasal 8 Undang-Undang Nomor 4 Tahun 1996 Tentang Hak Tanggungan,yang memenuhi kualifikasi untuk membebankan hak milik atas tanah tersebut adalah pemiliknya, yaitu Pihak Ketiga. Dalam hal penyelesaian masalah hak atas tanah milik pihak ketiga yang dijadikan jaminan kredit di Koperasi Swamitra Fatma Pesona Cabang Marpoyan Damai dapat dilakukan secara kekeluargaan,namun untuk Pihak ketiga selaku pemilik sah hak atas tanah tersebut,dapat menyelesaikannya di pengadilan dengan langkah-langkah pertama pendaftaran gugatan,kedua membayar panjar biaya perkara,ketiga regristrasi perkara,keempat pelimpahan berkas perkara kepada ketua pengadilan negeri,kelima penetapan majelis hakim oleh ketua pengadilan negeri,dan keenam penetapan hari sidang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 340 Ilmu Hukum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 13 Jul 2020 02:40
Last Modified: 13 Jul 2020 02:40
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/28006

Actions (login required)

View Item View Item