Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

nalisis Tugas dan Fungsi Kepala Sekolah di Sekolah Menengah Kejuruan PGRI Pekanbaru

Yoan Chintya, - (2019) nalisis Tugas dan Fungsi Kepala Sekolah di Sekolah Menengah Kejuruan PGRI Pekanbaru. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV)
BAB IV PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (598kB)
[img] Text
SKRIPSI LENGKAP.pdf

Download (8MB)

Abstract

ABSTRAK Yoan Chintya, (2019 ): Analisis Tugas dan Fungsi Kepala Sekolah di Sekolah Menengah Kejuruan PGRI Pekanbaru Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tugas dan fungsi kepala sekolah di sekolah menengah kejuruan (SMK) PGRI Pekanbaru. Adapun desain penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara secara tatap muka serta dokumentasi. Subjek penelitian adalah kepala sekolah dan obyeknya yaitu analisis tugas dan fungsi kepala sekolah di SMK PGRI Pekanbaru. Dan instrumen penelitian yaitu kepala sekolah dan 2 orang guru. Adapun hasil penelitian ini sebagai berikut: Pertama, tugas dan fungsi kepala sekolah sebagai educator di SMK PGRI Pekanbaru telah dilaksanakan secara maksimal dengan menunjukkan komitmen yang tinggi dan fokus terhadap kegiatan belajar di sekolah. Hampir seluruh guru telah mengikuti penataran, untuk menambah wawasan para guru. Kedua, Tugas dan fungsi kepala sekolah sebagai manajer sudah maksimal dilaksanakan karena kepala sekolah selalu melibatkan guru dalam berbagai kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh sekolah. Ketiga, tugas dan fungsi kepala sekolah sebagai administrator sudah maksimal dilaksanakan, hal ini dapat dilihat dari kepala sekolah melakukan administrasi pengelolaan sekolah secara transparan, seperti administrasi kurikulum. Keempat, tugas dan fungsi kepala sekolah sebagai supervisor telah dilaksanakan secara maksimal seperti membimbing, mensupervisi, dan menilai guru dalam menjalankan tugasnya sebagai pendidik. Kata Kunci : Analisis, Tugas dan Fungsi, Kepala Sekolah

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Ekonomi
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 25 Jun 2020 03:55
Last Modified: 25 Jun 2020 03:55
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/27613

Actions (login required)

View Item View Item