Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

KEWENANGAN DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN DALAM MENGANGKAT GURU MUATAN LOKAL BUDAYA MELAYU ROKAN HILIR BERDASARKAN PERATURAN BUPATI KABUPATEN ROKAN HILIR NOMOR 79 TAHUN 2017 TENTANG PELAKSANAAN PEMBELAJARAN MUATAN LOKAL BUDAYA MELAYU ROKAN HILIR

MARADEN KASUMA HASIBUAN, - (2020) KEWENANGAN DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN DALAM MENGANGKAT GURU MUATAN LOKAL BUDAYA MELAYU ROKAN HILIR BERDASARKAN PERATURAN BUPATI KABUPATEN ROKAN HILIR NOMOR 79 TAHUN 2017 TENTANG PELAKSANAAN PEMBELAJARAN MUATAN LOKAL BUDAYA MELAYU ROKAN HILIR. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (HASIL DAN PEMBAHASAN)
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version

Download (452kB)
[img] Text
SKRIPSI GABUNG.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Pengangkatan guru muatan lokal budaya melayu Rokan Hilir dalam Peraturan Bupati Kabupaten Rokan Hilir Nomor 79 Tahun 2017 telah diatur dengan jelas di Paal 11 Ayat (1) dan Ayat (2) pemerintah dapat menyediakan guru muatan lokal budaya melayu Rokan Hilir sesuai dengan kebutuhan. dimana masih banyaknya guru-guru yang tidak sesuai dengan keahliannya yang mengajar muatan lokal dan masih banyak sekolah-sekolah yang tidak memiliki guru muatan lokal budaya melayu Rokan Hilir, dimana dengan tidak adanya guru yang mengajar muatan lokal budaya melayu Rokan Hilir dan ketidak mampuan guru- guru membidangi di dibidangnya akan membuat pembelajaran tidak efektif dan seharusnya dilakukan pengangkatan dan pelatihan terhadap guru-guru muatan lokal oleh Pemerintah namun belum terlaksana, dan di Pasal 12 telah diatur dengan jelas Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Rokan Hilir dapat melaksanaakan pendidikan dan pelatihan kepada guru-guru yang tersebut di Pasal 10 yang akan mengajar muatan lokal budaya melayu Rokan Hilir namun kenyataan dilapangan belum terlaksana Tujuan dari Penelitian ini ialah untuk mengetahui bagaimana kewenangan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dalam mengangkat guru muatan lokal budaya melayu Rokan Hilir berdasarkan Peraturan Bupati Rokan Hilir Nomor 79 Tahun 2017 tentang pelaksanaan pembelajaran muatan lokal budaya melayu Rokan Hilir dan untuk mengetahui faktor yang menjadi penghambat terhadap pengangkatan guru muatan lokal budaya melayu Rokan Hilir Metode penelitian, jenis penelitian ini adalah penelitian sosiologis empiris. Sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah random sampling, yaitu pengambilan sampel secara acak, dan penelitan ini menggunakan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan daftar pustaka. Hasil penelitian ini ialah masih banyak sekolah-sekolah yang tidak memiliki guru muatan lokal budaya melayu Rokan Hilir dan guru-guru yang mengajar yang tidak sesui dengan keahliannya tidak mendapatkan pelatihan oleh Pemerintah. Belumadanya sosialisasi pihak Dinas Pendidikan dan Kebudayaan mengenai PERBUP Nomor 79 Tahun 2017 Tentang Pelaksanaaan Pembelajaran Muatan Lokal Budaya Melayu Rokan Hilir Kesimpulan dari penelitian ini bahwa Implementasi dari Kewenangan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dalam mengangkat guru muatan lokal budaya melayu Rokan Hilir berdasarkan Peraturan Bupati Rokan Hilir Nomor 79 Tahun 2017 tentang Pelaksanaan Pembelajaran muatan Lokal Budaya Melayu Rokan Hilir ini belum berjalan dan masih banyaknya guru-guru yang belum diangkat dan dilatih oleh Pemerintah/Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dan masih banyaknya sekolah-sekolah yang belum memiliki guru muatan lokal dan tidak sesuai dengan bidangnya yang seharusnya dilatih agar memiliki kemampuan dan pengetahuan mengenai muatan lokal budaya melayu Rokan Hilir

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 340 Ilmu Hukum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 16 Jun 2020 04:11
Last Modified: 16 Jun 2020 04:12
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/27313

Actions (login required)

View Item View Item