SEPTIANI (2013) STRATEGI PENGELOLA PASAR TRADISIONAL CIK PUAN PEKANBARU MENGHADAPI KEBERADAAN SUPER MARKET (ANALISIS ETIKA BISNIS DALAM ISLAM). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
2013_201301EI.pdf Download (326kB) | Preview |
Abstract
Masalah dalam penelitian ini adalah: Persaingan Pasar yang semakin kuat di masa sekarang ini, menghasilkan sebuah dilema, Pasar tradisional dan Pasar atau toko modern atau Super Marketsaling beradu kekuatan,Berbicara mengenai persaingan dalam Islam telah diatur tata cara berdagang yang sehat. Untuk itu Pengelola Pasar Tradisional haruslah mempunyai strategi untuk meningkatkan pendapatan para pedagang. Rumusan masalah penelitian ini adalah: Bagaimana Perkembangan Pasar Tradisional menghadapi keberadaan Super Market, Bagaimana Strategi pengelola Pasar Tradisional menghadapi keberadaan Super Market, Bagaimana AnalisisEtika Bisnis dalam Islampada Strategi pengelola Pasar Tradisional menghadapi Super Market, Adapun lokasi penelitian ini: di Pasar Tradisional Cik Puan Pekanbaru.Tujuan penelitian ini adalah: Untuk Mengetahui Bagaimana Perkembangan Pasar Tradisional Cik Puan Pekanbarumengahadapi keberadaan Super Market, Untuk Mengetahui Bagaimana Strategi pengelola PasarTradisional menghadapi keberadaan Super Market, Untuk Mengetahui Bagaimana AnalisisEtika Bisnis dalam Islam tentang strategi pengelola Pasar Tradisional Cik Puan Pekanbaru menghadapi keberadaan Super Market, Populasi dalam penelitian ini adalah pengelola dan Pedagang Pasar tradisional Cik Puan Pekanbaru, pihak pedagang berjumlah 570 Orang pedagang kemudian di ambil 10% yaitu 57 pedagang dan 3 pengelola Pasar, sebagai sampel penelitian, penelitian ini memakai Rendom Sample. Dalam pengumpulan data, penulis menggunakan observasi, wawancara, angket, yang di ambil dari lokasi penelitian, dengan penelitian ini analisa yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah analisa deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini, menjelaskan bahwa Perkembangan Pasar Tradisional Cik Puan Pekanbaru menghadapi keberadaan Super Market: Tidak Berkembang, itu di sebabkan posisi Pedagang Pasar Tradisional semakin terjepit, tergilas persaingan Bisnis yang tidak Seimbang, dimana Super Market tempat pembelanjaan yang nyaman, sedangkan posisi Pedagang Pasar Tradsional Cik Puan Pekanbaru kumuh, kotor. Strategi Pengelola Pasar Cik Puan Pekanbaru, berupa tindakan yang harus dilakukan oleh para Pengelola Pasar Tradisional Cik Puan Pekanbaru, jadi Strategi usaha hal yang penting agar usaha Dagangan Pasar Tradisional Cik Puan bisa bertahan walaupun dalam menghadapi persaingan. Selain itu untuk memenuhi kebutuhan Ekonomi, juga mengurangi pengangguran, dan kemiskinan. strategi yang dilakukan pengelola Pasar Tradisional Cik Puan menghadapi keberadaan Super Market ini sudah memenuhi beberapa kreteria etika bisnis dalam Islam, walaupun masi terdapat pedagang yang melakukan penyimpangan dalam transaksi yaitu konsep tawar-menawar yang belum ada aturan yang jelas dari pengelola, dan kurang berlakunya sanksi yang di berikan oleh pengelola Pasar, sehingga pedagang Pasar Cik Puan masih ada yang melakukan penipuan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah |
Depositing User: | Surya Elhadi |
Date Deposited: | 27 Apr 2016 09:38 |
Last Modified: | 09 Sep 2016 04:45 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/2681 |
Actions (login required)
View Item |