Nurul Zam Zam, - (2019) MINAT BACA MAHASISWA ILMU KOMUNIKASI FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS RIAU DALAM MEMBACA BERITA KRIMINAL DI MEDIA ONLINE GORIAU.COM. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text
SKRIPSI GABUNGAN.pdf Download (2MB) |
|
Text (BAB V)
BAB V BARU.pdf Restricted to Repository staff only Download (825kB) |
Abstract
Kemunculan internet telah banyak memberikan perubahan pada kehidupan manusia. Akses internet memberikan kemampuan untuk menerobos sumber berita. Di media online GoRiau.com terdapat berbagai macam berita yang disediakan, salah satunya yaitu berita Hukum dan Kriminal (Hukrim). Penelitian ini dilatar belakangi oleh kebutuhan mahasiswa dalam mendapatkan informasi, salah satunya informasi tentang berita kriminal. Namun pada kenyataannya Mahasiswa Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Riau lebih berminat membaca berita soft news yang cendrung menghibur. Padahal, di dalam berita kriminal terdapat himbauan-himbauan untuk keselamatan masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar minat mahasiswa Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Riau dalam membaca berita kriminal di media online GoRiau.com. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Data yang diperoleh dari lapangan akan diolah dalam bentuk angka kemudian dideskripsikan dalam bentuk kalimat. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa Ilmu Komunikasi dengan jumlah 652, Sampel yang terpilih dalam penelitian ini adalah 87 responden. Teknik pengumpulan data yaitu menggunakan angket dan menggunakan model skala likert. Adapun teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah random sampling yaitu teknik pengambilan sampel anggota populasi yang dilakukan secara acak tanpa memperhatikan tingkatan yang terdapat dalam populasi tersebut. Setelah data terkumpulselanjutnya menganalisis data dengan metode deskriptif kuantitatif yaitu menggunakan angka-angka lalu diproses dengan menggunakan tabel persentase. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa minat mahasiswa Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Riau dalam membaca beritakriminal di media online GoRiau.com berada pada kategori cukup berminat yakni 67%. Kata kunci : Minat baca, Berita kriminal dan Media online
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial, Hubungan Antarpersonal > 302.2 Komunikasi |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | fdk - |
Date Deposited: | 19 Mar 2020 03:44 |
Last Modified: | 19 Mar 2020 03:45 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/26037 |
Actions (login required)
View Item |