Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

AN ANALYSIS OF STUDENTS’ PERSONALITY TRAITS IN READING DESCRIPTIVE TEXT AT VOCATIONAL HIGH SCHOOL PGRI PEKANBARU

NUR FAIZA AZAHRA, - (2019) AN ANALYSIS OF STUDENTS’ PERSONALITY TRAITS IN READING DESCRIPTIVE TEXT AT VOCATIONAL HIGH SCHOOL PGRI PEKANBARU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
NUR FAIZA.pdf

Download (25MB)

Abstract

ABSTRAK Nur Faiza Azahra, (2019): Analisis Kepribadian Siswa dalam Membaca teks deskriptif di Sekolah Menengah Kejuruan PGRI Pekanbaru Berdasarkan pengamatan awal peneliti, ditemukan bahwa setiap siswa memiliki cara yang berbeda-beda dalam belajar sesuai dengan kepribadian mereka. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kepribadian siswa dalam membaca deskriptif teks di Sekolah Menengah Kejuruan PGRI Pekanbaru. Seperti yang kita ketahui kepribadian adalah topeng/watak yang dimiliki oleh setiap individu karena terdapat ciri-ciri yang khas yang hanya dimiliki oleh seseorang baik dalam arti yang baik maupun yang buruk. Pada penelitian ini peneliti menggunakan metode pendekatan deskriptif kuantitatif dengan menggunakan teori adaptasi. Sample yang digunakan dalam penelitian ini adalah 40 siswa. Instrument yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket dan dokumentasi. Untuk mengukur sifat kepribadian, peneliti menggunakan angket yang di adopsi dari Big Five Inventory dan untuk mengetahui prestasi belajar siswa dalam pelajaran deskriptif teks sesuai dengan kepribadian masing-masing dalam belajar, peneliti mengambil dokumentasi berupa nilai hasil belajar siswa yang telah diberikan oleh guru. Berdasarkan dengan analisis, telah ditemukan bahwa nilai sifat kepribadian siswa di Sekolah Menengah Kejuruan PGRI Pekanbaru sebesar 68% masuk ke dalam kategori “high level”, sedangkan nilai rata-rata hasil belajar siswa dalam membaca deskriptif teks sebesar 83% dan masuk ke dalam kategori “very good”. Berdasarkan hasil penelitian, kepribadian siswa dalam membaca deskriptif teks dominan pada kategori “Openness” dengan level sangat baik dalam membaca deskriptif teks. Jika guru dapat menerapkan strategi yang cocok untuk setiap kepribadian siswa maka proses belajar mengajar akan efisien dan akan mencapai keefektifitasan dalam proses balajar sehingga akan meningkatkan prestasi akademik setiap siswa. Kata Kunci : Analisis, Sifat Kepribadian, deskriptif teks

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Bahasa Inggris
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 12 Feb 2020 07:18
Last Modified: 12 Feb 2020 07:19
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/25929

Actions (login required)

View Item View Item