Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH PENERAPAN MODEL CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) BERBASIS EKSPERIMEN TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF SISWA PADA MATERI LARUTAN ELEKTROLIT DAN NON ELEKTROLIT SMA NEGERI 5 PEKANBARU

DESI YANTI, - (2020) PENGARUH PENERAPAN MODEL CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) BERBASIS EKSPERIMEN TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF SISWA PADA MATERI LARUTAN ELEKTROLIT DAN NON ELEKTROLIT SMA NEGERI 5 PEKANBARU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri sultan Syarif Kasim Riau.

[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (727kB)
[img] Text
DESI.pdf

Download (23MB)

Abstract

ABSTRAK Desi Yanti, (2019): Pengaruh Penerapan Model Contextual Teaching and Learning (CTL) Berbasis Eksperimen terhadap Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa pada Materi Larutan Elektrolit dan Non Elektrolit SMA Negeri 5 Pekanbaru. Penggunaan model pembelajaran yang tidak tepat dapat menghambat kemampuan berpikir kreatif siswa, sehingga untuk mencapai hasil tersebut diperlukan pemilihan model yang mampu melatih kemampuan berpikir kreatif siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model Contextual Teaching and Learning (CTL) berbasis eksperimen terhadap kemampuan berpikir kreatif siswa pada materi larutan elektrolit dan non elektrolit di SMA Negeri 5 Pekanbaru. Penelitian ini merupakan penelitian kuasi eksperimen dengan pretest-posttest control group design. Jumlah sampel pada penelitian ini ada 2 kelas yaitu kelas eksperimen X MIPA 1 berjumlah 35 dan kelas kontrol X MIPA 2 berjumlah 36. Pengumpulan data dilakukan dengan tes tertulis (pre-test dan post-test), dan data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan uji test t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh penerapan model Contextual Teaching And Learning (CTL) berbasis eksperimen terhadap kemampuan berpikir kreatif siswa pada materi larutan elektrolit dan non elektrolit. Dimana berdasarkan perhitungan didapatkan nilai t hitung > tabel (7,776>1,995) yang berarti ada pengaruh penerapan model Contextual Teaching And Learning (CTL) berbasis eksperimen terhadap kemampuan berpikir kreatif siswa pada materi larutan elektrolit dan non elektrolit di SMAN 5 Pekanbaru dengan besar pengaruh sebesar 46,70%. Kata Kunci : Contextual Teaching and Learning, Berpikir Kreatif, Eksperimen, Elektrolit dan Non Elektrolit

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 373 Pendidikan Tingkat Sekolah Lanjutan > 373.238 Sekolah Menengah Atas, SMA
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Kimia
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 22 Jan 2020 04:23
Last Modified: 22 Jan 2020 04:24
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/25364

Actions (login required)

View Item View Item